Serangkaian orang memiliki berat badan berlebih akan memilih menurunkan berat badanya agar tampak ideal, Sehingga seseorang akan tampil lebih menarik saat mengenakan pakaian apapun. Banyak beberapa orang menggap cara menurunkan berat badan terbaik dapat dilakukan dengan diet tanpa makan apapun.
Diet yang  biasanya dilakukan orang-orang untuk menurunkan berat badan, dijadikan cara yang paling ampun dan sering dilakukan orang-orang. Namun tak semua yang mencoba cara ini dapat berhasil, sebagian dari beberapa orang yang melakukan ini malah jatuh sakit hingga meninggal dunia.
Cara untuk menurunkan berat badan yang satu ini cukup extrrem untuk dilakukan maka dari itu ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menurunkan berat badan tanpa diet.
Berikut beberapa cara untuk menurunkan berat badan tanpa diet,
Minum Air Putih Sebelum Makan
Minum air putih merupakan kebutuhan setiap manusia untuk menambah cairan pada tubuh, mencegah dehidrasi, dan membuang racun pada tubuh.Â
Bukan hanya itu minum air putih juga dapat dijadikan sebagai cara untuk menurunkan berat badan dengan baik yakni dengan minum air putih sebelum makan.Â
Minum air putih sebanyak 2 gelas sebelum makan dapat menurunkan berat badan dengan efektif tanpa diet , dimana seseorang masih bisa  tetap menikmati makanan tanpa harus takut gemuk.Â
Dengan minum air sebelum makan sebanyak 2 gelas lambung akan terasa kenyang lebih dulu sehingga nafsu makan seseorang akan lebih berkurang sedikit.
Makan Yang Berserat
Makan-makanan yang berserat saat ingin menurunkan berat badan sangat baik juga untuk kondisi kesehatan, selain menurunkan berat badan makan yang berserat mampu mengurangi kolestrol pada tubuh.Â
Makan-makanan yang berserat seperti gandum, nakacang-kacangan, buah-buahan, dan sayur-sayuran akan menyerap kandungan nutrisi lebih lama sehingga lambung seseorang akan kenyang lebih lama.
Makan  Yang Berprotein
Selain mengkosumsi makanan yang banyak serat, ternyata harus diimbangi dengan makanan yang tinggi akan protein sehingga metabolisme pada tubuh tetap terjaga. Cara satu ini tidak akan gemuk melainkan dapat merangsang rasa kenyang. Dengan rasa kenyang karna mengkonsumsi protein maka rasa ingin mengkomsumsi kali akan berkurang.
Mengunyah Makanan Dengan Pelan-Pelan
Saat makan biasanya seseorang tak menyadari berapa kali kunyahan yang dilakukan, Namun perlu diketahui bahwa otak sangat berpengaruh terhadap kunyahan seseorang saat makan.Â
Apabila makan dengan cepat maka otak akan berfikir bahwa makanan yang dimakan tersebut kurang sehingga rasa ingin makan banyak itu muncul, sedangkan makan dengan pelan-pelan akan membuat otak seseorang berfikir bahwa makanan yang dimakan cukup banyak sehingga rasa ingin makan akan semakin sedikit.
Olahraga
Terkadang seseorang yang memiliki rutinitas yang cukup banyak tidak memiliki  waktu yang banyak untuk berolahraga, Biasanya seseorang berpikir bahwa  dengan menjaga pola makan dengan tidak makan berkalori dapat menurunkan berat badan.Â
Namun tampaknya tak semua seperti itu, maka dari itu olahraga juga sangat penting untuk menurunkan berat badan.Â
Dengan meluangkan waktu sekitar 10 hingga 15 menit berolahraga dalam sehari sepertinya mampu mengurangi lemak dan menyegarkan tubuh dengan baik sehingga bukan hanya mendapatkan tubuh yang sehat saja tetapi membuat kulit wajah  juga bersinar.
Mengurangi Porsi Makan
Ketika seseorang merasa lapar terkadang saat makan nafsu makan bertambah besar sehingga sering menambah porsi makanannya. Namun apabila ingin mengurangi berat badan, seseorang harus mampu mengurangi porsi makanannya dengan porsi sebelumnya. Walaupun terbilang sulit cara ini  amat ampuh untuk menurunkan berat badan tanpa harus diet.
Menjaga Pola Tidur
Cara satu ini juga sangat perlu diperhatikan dengan sangat baik yaitu menjaga pola tidur, dengan menjaga pola tidur maka seseorang akan terhindar dari stress.Â
Hal ini disebabkan dengan perbedaan hormon pada setiap orang, apabila diperhatikan seseorang yang kurang tidur cederung akan membuat pola makannya tidak teratur seperti ada orang yang kurang tidur nafsu makannya berkurang dan ada juga yang membuat nafsu makanya bertambah besar.
Kurangi  Kebiasaan Makan Malam Hari
Kebiasaan makan malam hari ternyata dapat membuat berat badan seseorang bertambah, apalagi diatas jam 9 malam. Biasanya untuk dapat mengurangi berat badan seseorang harus makan malam diatas jam 6 sore. Kebiasaan ini banyak dilakukan oleh orang-orang yang ingin menurunkan berat badannya.
Nah, begitulah cara menurunkan berat badan tanpa diet. Memang cukup sulit dan memiliki banyak aturan, namun untuk mendapatkan hasil yang maksimal dibutuhkan perjuangan yang maksimal juga.Â
Apalagi pola makanan yang biasanya tidak teratur harus mulai memiliki aturan melalui  langkah-langkah diatas ini. Diharapkan cara ini dapat membantu kalian untuk mengurangi berat badan berlebih.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H