Pada tanggal 20 Juli 2024 kemarin Prodi  Ilmu Komunikasi Universitas Aisyiyah Yogyakarta mengadakan Workshop yang bertema Safety Riding dengan beberapa narasumber yang hadir. Apa yang dimaksut dengan safety riding? hal ini adalah bagaimana kita berhati hati saat berkendara, kehati hatian ini mencangkup perilaku seperti mengikuti aturan lalulintas, menghindari kecepatan berlebihan, mengantisipasi potensi berbahaya di jalan.Â
Workshop ini di adakan karena banyaknya kasus kecelakaan yang terjadi di ringroad barat yang merupakan jalan menuju Universitas Aisyiyah Yogyakarta. Narasumber yang hadir di workshop safety riding kemaren ada Mas Rang sebagai influencer yang membagikan tips dan pengalamannya ketika ia melakukan perjalanan jauh atau bagaimana menjaga keselamatannya saat berkendara. Dihadirkan juga Ibu widya dari Ditlantas Polda DIY yang menyampaikan aturan aturan di ringroad.Â
Dan Bapak M. Ali Iqbal dari Astra Motor Yogyakarta yang menyampaikan tips tips untuk menjaga keamanan kendaraan. Safety riding bisa dikaitkan dengan salah satu teori psikologi komunikasi yaitu teori Behaviorisme yang berfokus pada pemahaman perilaku manusia sebagai respons terhadap rangsangan lingkungan. Ketika diterapkan pada tema safety riding, pendekatan ini mengidentifikasi faktor-faktor eksternal yang mempengaruhi perilaku pengemudi serta bagaimana perilaku tersebut dapat di ubah atau ditingkatkan melalui pembentukan perilaku yang diinginkan.
 Dengan menunjukkan perilaku hati hati dalam media atau oleh tokoh masyarakat yang dihormati dapat memberikan contoh yang kuat bagi pengemudi lainnya. Untuk meningkatkan kehati hatian saat berkendara dengan memberikan pujian atau intensif bagu pengemudi yang menunjukkan perilaku hati-hati, seperti dengan mematuhi peraturan berlalu lintas. Melalui workshop ini pengemudi dapat dilatih untuk lebih berhati hati dalam berkendara.
https://www.instagram.com/komunikasiunisa?igsh=MWYwMW8wZ3RxMjYwMw==
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H