Mohon tunggu...
Vincentius Kevin Krisnawan
Vincentius Kevin Krisnawan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Sastra Inggris Universitas Diponegoro

Mahasiswa yang memiliki musik sebagai hobi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN UNDIP Berikan Himbauan Mengenai Pentingnya Belajar Bahasa Inggris Sejak Dini Melalui Metode Fun Learning!

12 Februari 2023   20:28 Diperbarui: 12 Februari 2023   20:31 336
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto 1. Salah satu siswi kelas 6 di SD Negeri 01 Galeh sedang menuliskan ejaan dari angka Sembilan dalam Bahasa Inggris

Galeh (07/02) Dalam rangka meningkatkan kesadaran bahwa Bahasa Inggris merupakan salah satu kemampuan yang perlu diajarkan sejak dini, Vincentius Kevin Krisnawan Wicaksono, mahasiswa KKN Universitas Diponegoro yang ditugaskan di Desa Galeh Kecamatan Tangen Kabupaten Sragen melakukan penghimbauan kepada siswa/i kelas 6 di Sekolah Dasar Negeri 1 Galeh dan siswa/i kelas 5 di Sekolah Dasar Negeri 2 Galeh. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin 16 Januari 2023 di SDN Galeh 1 dan hari Rabu 25 Januari 2023 di SDN Galeh 2.

Sekolah dasar merupakan tahap pendidikan dasar bagi setiap anak yang sangat penting untuk dikembangkan. Dalam era globalisasi saat ini, bahasa Inggris menjadi bahasa internasional yang digunakan sebagai alat komunikasi oleh banyak orang dari berbagai negara. Oleh karena itu, memulai belajar bahasa Inggris sejak dini sangat penting bagi anak sekolah dasar.

Kegiatan-kegiatan yang dilakukan lebih merujuk kepada permainan-permainan berkelompok yang didalamnya mengajarkan siswa mengenai dasar-dasar dari Bahasa Inggris secara interaktif. Mengingat siwa/i di Sekolah Dasar di Desa Galeh belum memiliki dasar pembelajaran Bahasa inggris. Siswa/i di kelas pertama kali diperkenalkan dengan alfabet dalam Bahasa Inggris melalui lagu ABCD yang dilakukan secara bersamaan. Lalu, para siswa/i diajak untuk bermain permainan berkelompok dimana mereka disuruh mencoba untuk menuliskan penulisan dari angka dalam Bahasa Inggris, seperti bagaimana cara menuliskan kata one, two, three sampai twenty. Hal ini dilakukan agar para siswa/i dapat mempelajari Bahasa Inggris dengan dasar yang kuat. Selanjutnya setiap siswa/i diajak untuk belajar cara mengenalkan diri dalam Bahasa Inggris dengan menyebut nama dan hobi mereka. Dengan menyebutkan hobi mereka, diharapkan siswa/i menjadi lebih antusias dalam mempraktekkan perkenalan dalam Bahasa Inggris. Untuk agenda terakhir, para siswa/i diajak untuk belajar mengenai expressions dan/atau emotions dalam Bahasa Inggris. Dua atau tiga wakil dari para siswa/i maju ke depan dan mereka diajak untuk memperagakan expressions dan/atau emotions tersebut, lalu para siswa akan mencoba menebak ekspresi apa yang diperagakan dalam arti Bahasa Inggrisnya.


Kegiatan mengenai pembelajaran Bahasa Inggris ini pun disambut dengan baik oleh para siswa/i yang terlibat dalam program kerja ini, para siswa/i terlihat sangat antusias untuk berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang berlangsung. Walau para siswa/i  dikelompokkan saat melakukan permainan, setiap siswa/i tetap turut aktif dalam bekerja sama untuk mengerjakan soal ataupun pertanyaan yang diberikan.

dokpri
dokpri

Foto 2. Foto bersama setelah selesai terselenggaranya kegiatan program kerja

Penulis             : Vincentius Kevin Krisnawan Wicaksono

Departemen/Fakultas  : Sastra Inggris/Ilmu Budaya

DPL                            : Riza Susanti, S.T, M.T.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun