Mohon tunggu...
Vincentius Agust SY
Vincentius Agust SY Mohon Tunggu... Lainnya - Forex Trader

Experienced as a Forex Trader since 2008. Currently as a Writer at BroCerdas.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Keajaiban dan Mukjizat dalam Kesehatan

16 Juli 2022   09:39 Diperbarui: 16 Juli 2022   09:51 232
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
foto oleh adhiphotography

Dalam setiap waktu yang kita lalui dalam kehidupan tentu Anda berharap selalu merasa sehat, penuh energi, dan kebahagiaan. Kesehatan adalah hak manusia sejak dilahirkan meski pada kenyataannya banyak diantara kita yang jarang atau bahkan tidak pernah merasakan sakit. Namun banyak pula yang menderita karena sakit, depresi, atau masalah lain dalam kesehatannya.

Jika Anda sakit, bisa dimengerti kalau Anda mungkin mempunyai perasaan negatif terhadapnya, cemas, gelisah, atau takut. Tetapi ketahuilah bahwa memiliki perasaan negatif terhadap penyakit tidak akan menyembuhkan, justru sebaliknya. Penyakit Anda akan semakin parah, dan kesehatan Anda semakin menurun. Dan lebih disayangkan lagi, pikiran-pikiran seperti itu akan menghentikan aliran ajaib dari kesehatan. Anda tidak bersyukur atas tubuh Anda. Ingat hukum tarik menarik, semakin Anda mengeluhkan tubuh Anda, masalah akan semakin banyak datang. Jadi jangan mengeluh! 

Syukur adalah salah satu cara tercepat yang pernah saya kenal untuk secara ajaib memulai mengalami kondisi kesehatan yang sempurna, yang seharusnya Anda miliki. Daya ajaib syukur sungguh mengalirkan kesehatan ke dalam tubuh dan benak Anda, membantu tubuh Anda untuk sembuh dengan lebih cepat, seperti sudah ditunjukkan oleh kajian-kajian yang tak terhitung banyaknya. 

"Siapa yang tidak memiliki syukur (atas kesehatan dan tubuhnya), maka apa yang ia miliki akan diambil daripadanya." 

"Siapa yang memiliki syukur (atas kesehatan dan tubuhnya), akan diberi lebih banyak dan ia akan memiliki kelimpahan (kesehatan pada tubuhnya)." 

Mungkin saat ini Anda sedang sakit, namun percayalah, jika Anda saat ini sedang membaca kalimat ini, Anda sedang menerima karunia kesehatan. Dalam keadaan sakit, memang sangat sulit untuk bersyukur, tetapi sedikit saja rasa syukur, kecil sekali pun akan membantu meningkatkan aliran kesehatan ke dalam tubuh Anda.

Daya atau kekuatan syukur ini juga berlaku bukan hanya untuk kesehatan Anda, namun berlaku juga untuk aspek kehidupan lainnya seperti aspek finansial, relationship, dan seluruh aspek kehidupan yang ada.

Saya akan membagikan contoh yang terjadi dan ada dalam kehidupan saya pribadi.

"Saya memiliki pasangan yang dalam kondisi tubuh lemah, bahkan sudah harus memasang dua buah ring untuk pembuluh darah di jantungnya. Setiap hari harus bekerja dimana ia menjadi penanggung jawab penuh untuk banyak bidang usaha bosnya. Sejak tiba di kantor pada pagi hari pukul 7:30 hingga sore menjelang pukul 18:00 harus disibukkan dengan berbagai urusan pekerjaan yang bertubi-tubi datang, bahkan seringkali untuk makan siang saja ia harus terlambat atau bahkan tidak sempat makan siang. Capeknya sungguh luar biasa, saya bisa membayangkannya. Terlebih, sepulang dari pekerjaannya, di rumah pun masih harus mengurus banyak pekerjaan rumah."

Tetapi ia tak pernah mengeluh. Ia tak pernah menggerutu. Ia selalu tersenyum, bersyukur atas setiap peristiwa yang boleh ia lalui sepanjang hari. Dan karenanya, saya tahu persis, ia belum pernah sekalipun ijin tidak masuk kerja karena sakit. Ia mempraktekkan "syukur" dengan sangat baik, dan keajaiban pun selalu menghampirinya."

Anda bisa berlatih untuk meningkatkan kesehatan dan kebahagiaan Anda secara dramatis dengan tiga jurus pendekatan untuk mempercepat hasilnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun