Pemerintah telah mengumumkan bahwa 1 Ramadhan 1444 Hijriah jatuh pada hari Kamis, 23 Maret 2023. Hal tersebut disampaikan berdasarkan Sidang Isbat yang di pimpin Menteri Agama (Menag) Yaqut  Cholil Qoumas, di kantor Kementerian Agama (Kemenag) pada hari Rabu, 22 Maret 2023.
Bulan suci Ramadhan ialah bulan yang selalu di nanti-nanti kedatangannya oleh umat muslim. Dalam Islam, saat bulan Ramadhan seluruh umat muslim wajib menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh bagi yang sudah baligh dan berakal sehat. Perintah untuk melaksanakan ibadah berpuasa juga terdapat dalam Al Qur'an Surat Al - Baqarah ayat 183.
Saat bulan puasa, banyak sekali beragam kegiatan yang bisa dilakukan. Mulai dari menghabisi waktu dengan membaca ayat suci Al-Qur'an, mendengarkan takziah, serta melakukan berbagai kegiatan ibadah lainnya yang mendekatkan diri kepada sang pencipta.
Selain kegiatan ibadah, kegiatan lain yang identik dengan bulan suci Ramadhan ini ialah ngabuburit. Ngabuburit adalah kegiatan menunggu berbuka puasa. Ngabuburit sangat lah identik dengan Bulan suci Ramadhan, kegiatan ini dilakukan pada sore hari menjelang waktu magrib yang di isi dengan berburu makanan takjil untuk berbuka.
Ada banyak sekali tempat yang biasa dikunjungi ketika ngabuburit. Mulai dari bazaar Ramadhan, festival Ramadhan, pasar Ramadhan, dan sebagainya. Salah satu tempat favorit masyarakat Yogyakarta untuk berburu makanan takjil ialah KRJ atau biasa dikenal dengan Kampoeng Ramadhan Jogokariyan.
Jogokaryan merupakan salah satu kampung yang terletak di Daerah Istimewa Yogyakarta tepatnya di Jalan Jogokaryan No.36, Mantrijeron, Kecamatan Mantrijeron. Masjid Jogokaryan sudah lama sekali berdiri mulai tahun 1966. Sedangkan pasar ini sudah berdiri selama kurang lebih 18 tahun. Awalnya, memang tidak ada yang berjualan disekitar Masjid Jogokariyan ketika memasuki bulan puasa. Namun Masjid Jogokariyan rutin memberikan takjil untuk dibagikan kepada masyarakat. Bisa sampai 600-700 porsi mereka bagikan. Masjid ini terkenal sering membagikan takjil gratis sehingga banyak yang datang untuk mendapatkan takjil. Karena takut mereka kehabisan makanan, mereka menyediakan roti untuk berjaga-jaga apabila porsi makanan yang mereka sediakan tidak cukup. Mulai dari sinilah datang ide untuk mendatangkan pedagang kesini.
Dilansir dari laman instagram @masjidjogokariyan, terdapat 250 lebih lapak pedagang pasar sore selama satu bulan penuh, dan Tahun 2023 ini Masjid Jogokariyan akan kembali mengadakan event tahunan Kampoeng Ramadhan Jogokariyan. Salah satu acara yang sangat heboh ialah "Sebar Takjil 3000 piring" setiap hari ke warga Yogyakarta.
Anda juga dapat ikut serta dalam kegiatan Sebar Takjil 3000 Piring. Anda dapat mengunjungi laman istagram @masjidjogokariyan untuk informasi lebih lengkap. Disebutkan oleh pihak mereka, anda dapat berdonasi senilai Rp. 15.000 untuk satu porsi makanan.Â
Dalam akun instagram tersebut juga terlihat postingan yang menunjukkan proses dekorasi di sepanjang jalan jogokariyan. Tahun sebelumnya KRJ menggunakan lampion untuk hiasan di depan masjid, tahun 2023 ini di depan masjid jogokariyan dan sepanjang jalan dihiasi lampu berwarna hijau serta kain hijau putih.