Pagi tertinggal jauh di ujung timur Seiring perjalanan mengejar roda rembulan Namun jaraknya tak pernah sejauh rinduku ini Aku telusuri jarak dilekuk lipatan kakiku Sembari menggelitik sisa letih Yang masih terasa seraya menantimu Dengan skala jarak berapa pun Dekapmu selalu menjadi tujuan rinduku Aku menanti Fajar berkawan dengan penaku Bagimu jarak itu adalah ilmu hati ? Sebab sesungguhnya akulah jarak Setia dimana pun engkau berpijak
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI