Sintang adalah salah satu kabupeten yang ada di Kalimantan Barat, belum banyak yang tau bahwa di SIntang terdapat beberapa pariwisata yang bisa kita kunjungi dan sayang banget kalo di lewatkan. Mari kita simak ulasanya di bawah ini
1. Bukit kelam
Bukit Kelam sendiri terletak di Kabupaten sintang, kalimantan barat dan sangat terkenal di periwisataan lokal. yang spesial dari bukit ini adalah bahwa fakta menunjukkan bahwa Bukit Kelam merupakan satu bongkahan batu raksasa yang memiliki ketinggian 1.002 mpdpl. Â
Iniah kenapa bukit ini tidak hanyak mengundang para wisatawan dalam negeri maupun luar negeri tetapi juga para peneliti yang ingin tahu tentang batu raksasa ini. tidak hanya itu bukit kelam juga memiliki tumbuhan kantung semar, dan ada satu spesies dari kantung spesies itu sendiri yang hanya ada di Bukit Kelam.
Bukit Kelam ini sendiri berjarak 20 Km dari Kabupaten Sintang,  dan 395 km dari kota Pontianak. akses ke tempat ini sudah nyaman karena wisata bukit kelam sendiri sudah masuh ke dalam wonderfull Indonesia, dan beberapa kali  masuk dalam kategori wisata tersembunyi.Â
Nah kebetulan udah beberapa tahun berjalan di sana di adakan kelam  tourist festival yaitu acara budaya dan wisata yang mengakat kelam sebagai ikon utamanya. Tahun ini akan di adakan pada tanggal 5-14 juli 2019. Kelam Tourist Festival ini sendiri oleh Dinas Pariwisata Sintang. banyak acara dan kegiatan yang akan dilakasanakan, bagi yang penasaran mari kita datang.
2. Â Rumah Betang
rumah Betang itu sendiri adalah rumah adat dayak yang ada dikalimantan barat, jika di  pontianak kita kenal dengan radank maka di kabupaten Sintang kita kenal dengan rumah Betang atau juga rumah Panjang. Betang Ensaid terletak di desa Ensaid itu sendiri dan tidak terlalu jauh dari bukit kelam, yaitu berjarak 60 km dari kota Sintang itu sendiri.Â
Ensaid panjang adalah desa wisata yang ada di kabupaten Sintang, nah bagi kalian yang sangat menyukai sesuatu yang berbau budaya, Ensaid panjang  sangat cocok buat kalian.Â