Ditulis oleh Veronica Serina Aditia - Mahasiswa D4 Perhotelan Penerima Beasiswa Unggulan 2017 STP Trisakti Jakarta
Croissant, Pain Au Chocolate, Almond Croissant menjadi cemilan atau makanan yang mudah ditemukan khususnya di Kota Bandung, namun tidak semua memiliki rasa yang pas dan enak. Ketika mendengar Harliman Boulangerie memiliki pilihan croissant dan cake serta berbagai macam roti, saya tertarik untuk mencobanya karena toko roti ini dikabarkan selalu habis terjual terutama pada saat akhir pekan.
Harliman Boulangerie Bandung sendiri memiliki dua cabang di Bandung yaitu di Kota Baru Parahyangan serta di Batununggal. Saya memutuskan untuk mencoba di Kota Baru Parahyangan. Tempatnya tidak terlalu besar, namun nyaman untuk bersantai sambil menikmati secangkir kopi ditemani dengan croissant.Â
Datang sekitar pukul 4 sore di tanggal merah rupanya merupakan pilihan yang kurang tepat karena hanya kebanyakan produknya sudah habis. Akhirnya saya mencoba Almond Croissant dan Banana Croissant. Teksturnya bisa dibilang pas, buttery dan flaky; sangat pas dinikmati dengan secangkir latte.Â
Harliman Boulangerie worth a visit jika kamu menyukai berbagai macam pastry dan bakery!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H