Sabtu (12/11) sejak pagi masyarakat sudah ramai berkumpul di sekitar gerbang Agrowisata Paloh Naga. Mereka menunggu kedatangan Wakil Bupati Deli Serdang H.M Ali Yusuf Siregar yang rencanana akan membuka Festival Kenduri Sawah 2022.
Festival Kenduri Sawah sendiri merupakan acara tahunan Desa Wisata Denai Lama. Festival ini bertujuan melestarikan kebudayaan dan kearifan lokal serta mendorong dan mengembangkan kreativitas masyarakat.
Ada gunungan besar dengan berbagai hasil bumi hasil panen masyarakat desa yang tersusun rapi. Sedianya akan diarak menuju Paloh Naga. Tempat semua acara diselenggarakan.
Menjelang  pukul 11 Bapak Wakil Bupati datang bersama rombongan. Sebelum memasuki gerbang utama menuju Paloh Naga beliau diadakan upacara penyambutan ala adat Melayu. Yaitu saling bersahut pantun.
Kemudian rombongan bergerak menuju Paloh Naga yang berjarak kurang lebih 500 meter dari gerbang utama. Empat orang yang memikul gunungan mengikuti dari belakang. Kemudian disusul kelompok ibu-ibu yang memainkan rebana dan anak-anak muda berpakaian adat.