Mohon tunggu...
Venusgazer EP
Venusgazer EP Mohon Tunggu... Freelancer - Just an ordinary freelancer

#You'llNeverWalkAlone |Twitter @venusgazer |email venusgazer@yahoo.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Paus Baru Sudah Terpilih, Bapa Paus Francis I

13 Maret 2013   20:10 Diperbarui: 24 Juni 2015   16:50 2122
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

HABEMUS PAPAM FRANCISCUM

Di awali oleh munculnya asap putih dan disertai bunyi lonceng yang menandakan sidang Konklaf para 115 kardinal telah menghasilkan paus baru . Ia adalah Jorge Mario Bergoglio asal Argentina yang akhirnya terpilih sebagai Paus ke 266, menggantikan Paus Benedictus XIV yang mengundurkan diri beberapa waktu lalu. Jorge Mario Bergoglio sendiri adalah uskup agung Boenos Aires, Argentina. Ia merupakan Paus pertama yang berasal dari benua Amerika.

Paus baru yang akan memimpin 1,2 milyar umat Katholik dunia itu diperkenalkan kepada khalayak di balkon st. Peter seperti tradisi sebelum-sebelumnya. Paus baru memilih nama Francis I (Fransiskus) sebagai nama pausnya. Bergoglio sendiri sebenarnya sudah digadang-gadang menggantikan Paus Yohanes Paulus II, tetapi gagal terpilih setelah hanya menduduki posisi ke-2 dibawah Paus Benedictus XIV. Ia dikenal sebagai pribadi yang terbuka dan mempunyai komunikasi yang baik. Tetapi mempunya pendirian yang teguh terhadap prinsip-prinsip gereja katholik seperti hukuman mati, aborsi, euthanasia,hak asasi, kehidupan selibat para pastor.

Satu hal yang paling menarik adalah Paus Francis I adalah paus pertama yang berasal luar benua eropa. Ia juga menjadi Jesuit pertama yang menjadi paus. Terpilihnya Bergoglio menjadi paus disambut suka cita yang luar biasa oleh masyarakat Argentina dan Dunia. Semoga bapa paus mampu memimpin gereja katholik untuk bisa memberikan kontribusi nyata pada dunia.

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun