Masih dengan pertanyaan yang sama, apakah wajib hukumnya memberi uang tips? Jawabannya masih "tidak" namun lebih baik untuk memberi sebagai ungkapan terima kasih. Ucapan terima kasih sudah menyenangkan hati, dan tanpa perlu munafik ucapan terima kasih plus sejumlah uang akan lebih bermakna tentunya.
Sebentar lagi liburan akhir tahun, masa-masa sibuk bagi mereka yang bekerja pada sektor jasa terutama sektor pariwisata. Saya pernah mengalami sendiri bagaimana sibuk dan beratnya melayani pada masa-masa itu. Kadang bekerja harus overtime demi pelayanan terhadap tamu. Banyak tamu yang bawaannya seperti orang pindahan dan itu hanya dihandle oleh 1 orang saja. Bisa kita bayangkan bukan?
Mereka yang bekerja di hotel misalnya banyak juga yang bukan karyawan tetap. Ada yang statusnya kasual alias tidak tetap. Gajinya pun minim jauh dari pekerja tetap. Ada yang statusnya outsourcing atau alih daya. Ada pula mereka yang statusnya mahasiswa magang. Jadi berapapun yang kita beri akan sangat berarti sekali bagi mereka. Hitung-hitung berbagi rejeki.
Mobil mahal kita diambilkan dari parkir atau koper dan peralatan golf kita diantar sampai kamar hotel dengan baik sudah layak untuk dihargai. Kalau kita ke hotel apa sih yang kita rasakan? Kita diperlakukan begitu dihormati, layaknya seperti raja. Maka sudah layak dan sepantasnya untuk jadi raja yang baik hati. Mana tahu ada doa yang dipanjatkan mereka untuk kita sebagai ucapan syukur.
salam
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H