Mohon tunggu...
Venia Bernadetha
Venia Bernadetha Mohon Tunggu... -

mahasiswa komunikasi universitas atmajaya yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

From "Why Ask" to Inovation

15 Mei 2012   12:30 Diperbarui: 25 Juni 2015   05:15 196
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Otomotif. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Mendengar brand seperti Ferrari, Maserati, Cadillac, Nash, Peugeot, Jaguar, Volvo, Alfa Romeo, MG, Cisitalia, dan Lancia terbesit dalam ingatan kita adalah sebuah desain yang berasal dari Italia yang merupakan negara penghasil produk industri dari brand-brand terkemuka di dunia.  Italia ataupun Prancis yang katanya lebih identik dengan dunia artistik dan dunia glamour para designernya. Tapiperlu kita ketahui ternyata di balik merk/brand terkenal yang berasal dari Italia tersebut ternyata nama besar dari perancang merk terkenal tersebut adalah Lowie Vermeeschpria asal dari Belgia, Lowie Vermeesch merupakan alumni dari universitas Design di TU Delft.

TU delft merupakan universitas yang melahirakan nama-nama terkenal perancang yang mempunyai nama di bidang desain yang sudah di kenal hampir di belahan dunia selain itu juga terdapat perancang merk mode terkenal seperti perancang busana Viktor & Rolf. Belanda memang memiliki desain yang kuat, para desainer belanda yang menghasilkan desain busana, otomotif dan sebagainya memang memiliki sifat pragmatis, berpikiran terbuka, konseptual, out-of-the-box, dan berpegang pada prinsip 'less is more' dalam berkarya sehingga semakin menunjukkan bahwa kreativitas khas belanda dapat membuat bisnis lebih inovatif, menarik, kompetitif dan sejahtera.

Setelah saya mengetahi tentang kreatifitas yang di miliki orang-orang belanda saat itu, saya menemukan sebuah artikel dimana Negara Belanda mempunyai mobil terbang, Waw!!, mendengarnya saja saya sudah membayangkan betapa hebatnya dan kreatifnya para disainer disainer yang berasal dari belanda. Alasan kenapa Belanda selalu menciptakan sesuatu yang inovasi dan kreatif adalah karena orang belanda selalu saja bertanya Why Ask ? berawal dari WHY, Itu lah mengapa Bertanya pada diri kita dan orang lain akan melahirkan ide-ide baru, pemikiran-pemikiran baru, serta dari situlah muncul sebuah inovasi yang baru.

Kembali kepada sebuah desain yang sangat unik dan luar biasa yang di miliki Negara Belanda yakni mobil terbang, yang mendengarnya saja membuat saya berfikir bahwa desainer desainer yang di miliki belanda memamang hebat dan kreativ. Henry Smolinski adalah pencipta mobil terbang ini berawal pada perusahannya yang mengawinkan mobilbagian belanda Cessna skymaster dengan mobil ford pinto, mobil terbang ini di buat pada tahun 1973 mobil terbangyang mempunyai tiga roda dengan dua baling-baling jika bensin yang penuh mobil ini dapat terbang sejauh 400 kilometer, mobil terbang ini diciptakan untuk menghindar kemacetan lalu lintas dan menurut rencana produksi mobil terbang ini akan di luncurkan di pasaran pada akhir maret 2014.

Dari dahulu memang Negara Belanda selalu membuat sesuatu yang berinovasi dan kreatif, mulai dari bendungan yang luar biasa, penghasil keju yang baik, sampai akhirnya membuat inovasi sebuah mobil yang bisa terbang, Inilah hasil proses berpikir yang kreatif dan Inovatif yang membuat negara Belanda dapat memberikan kemajuan di segala aspek, baik bidang Ilmu Pengetahuan, Arsitektur dan Desain, Ekonomi, Penemuan Terkini, Kualitas Hidup, Pendidikan, serta Sains dan Teknologi. Dalam bidang-bidang inilah Belanda telah membuat suatu terobosan.  Bahkan ternyata Belanda menduduki peringkat ke-4 negara yang masyarakatnya paling bahagia di dunia Dan fakta lain yang dimiliki belanda adalah Belanda adalah rumah bagi sekitar 46.600 desainer, yang hampir tiga perempatnya bekerja di industri jasa komersial. Selain itu Belanda pun mempunyai perancang busana sebanyak 1.300 yang berada dan tinggal di Negara Belanda.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun