Berita: Politik Dijadikan Alat untuk Kepentingan Pribadi, Ancaman bagi Demokrasi
Bengkulu-- Politik, yang seharusnya menjadi sarana untuk mencapai kepentingan bersama dan mewujudkan keadilan sosial, kini sering kali disalahgunakan sebagai alat untuk kepentingan pribadi oleh sejumlah pihak. Fenomena ini menimbulkan kekhawatiran bahwa praktik politik yang tidak sehat dapat merusak demokrasi serta kepercayaan publik terhadap institusi pemerintahan.
Beberapa politisi diduga lebih mementingkan penggunaan kekuasaan mereka untuk memperkaya diri sendiri atau kelompoknya daripada melayani masyarakat. Hal ini tampak jelas dari berbagai kasus korupsi, nepotisme, dan penyalahgunaan wewenang yang terus mencuat. Praktik ini tidak hanya terjadi di tingkat nasional, tetapi juga di berbagai level pemerintahan daerah.
Menurut pengamat politik, Dempo Xler, "Ketika seorang politisi menggunakan politik untuk kepentingan pribadi, itu sah-sah saja, tetapi harus sesuai dengan porsinya. Politik bukan sekadar jalan menuju kekuasaan, tetapi sarana untuk memperjuangkan kepentingan publik." Namun, ia juga menegaskan bahwa jika politik digunakan semata-mata untuk tujuan pribadi, dampaknya sangat berbahaya bagi demokrasi dan kepercayaan publik.
Kepentingan pribadi dalam politik merupakan fenomena yang kerap terjadi di berbagai negara. Namun, jika tidak diawasi dan ditangani secara tegas, hal ini dapat menimbulkan kerusakan besar. Oleh karena itu, diperlukan reformasi dan penguatan institusi politik agar tetap berfungsi secara sehat dan berintegritas.
Peran masyarakat dalam mengawasi jalannya pemerintahan sangatlah penting. Memilih pemimpin yang berintegritas, mendorong transparansi, dan menegakkan hukum yang adil merupakan langkah-langkah yang harus terus diupayakan untuk mencegah penyalahgunaan politik demi kepentingan pribadi.
Penulis: Velysa Anugrayni
Reporter: Sholehatun Waqiah
Editor: Aldi Jansel
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H