Mohon tunggu...
Vella Rahman
Vella Rahman Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Universitas Muhammadiyah Malang

Saya merupakan mahasiswi aktif di Fakultas Hukum Universitas Muhammdiyah Mlang , keseharian saya adalah kuliah dan berorganisasi , saya mempunyai hobi menulisa dan juga menyukai kesenian .

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

PMM: Penerapan Pendidikan Karakter di Panti Asuhan Ulil Abshar

21 September 2022   16:52 Diperbarui: 21 September 2022   17:03 411
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tentu kita tidak asing kan dengan Panti Asuhan Ulil Abshar?

Nah, Panti Asuhan Putra Muhammadiyah Ulil Abshar merupakan panti asuhan yang berada di Jalan Margo Basuki No. 43, Jetis, Mulyoagung, Kec. Dau, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Panti Asuhan Putra Muhammadiyah Ulil Abshar adalah salah satu panti asuhan putra yang dinaungi oleh muhammadiyah dari beberapa panti yang ada di Kabupaten Malang. Akses untuk menuju ke panti asuhan melalui Jalan Raya Tlogomas ke barat kemudian setelah Masjid Baiturrahman Jetis belok ke Selatan sampai ke SMP Muhammadiyah 06 Dau belok ke Barat lagi, tidak jauh dari SMP belok ke Selatan dan sampailah di Panti Asuhan Putra Muhammadiyah Ulil Abshar Dau.

Pada program pengabdian masyarakat oleh mahasiswa atau biasa dikenal dengan sebutan PMM ini , kami kelompok 91 mengusung tema "Pemberdayaan masyarakat melalui pembentukan kepribadian yang kreatif , kompetitif dan berjiwa sosialis" utamanya hal tersebut kami terapkan pada anak didik yang ada di panti asuhan ulil abshar.

Beberapa program kerja yang kami lakukan bersama anak didik panti ulil abshar , seperti halnya pendampingan dan pengarahan pendidikan juga keagamaan , penyuluhan hukum pada pengurus beserta anak didik di lingkungan panti asuhan , serta mengadakan beberapa perlombaan, sebagai ajang kreatifitas anak didik.

Tidak hanya perlombaan saja , PMM kelompok 91 juga mendukung adanya gerakan penghijauan yang hal tersebut kami lakukan di lingkungan panti ulil abshar dengan cara mengajak anak didik untuk melakukan Reboisasi bersama , dengan di ikuti keseruan fun sport untuk mengisi waktu weekend mereka untuk melatih jiwa sosialis dan ompetitif pada anak didik.

dokpri
dokpri

Pada bidang keagamaan kami juga mengadakan lomba da'i yang bertujuan melatih sikap percaya diri, kreatifitas dan juga karakter yang dimiliki masing-masing anak didik.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun