Mohon tunggu...
Velisah Intan editriya
Velisah Intan editriya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

Mahasiswi UIN Gusdur Pekalongan dengan jurusan Perbankan Syariah semester 3

Selanjutnya

Tutup

Book

Resensi Buku 60 Godaan Penghafal Al-Qur'an dan Solusi Mengatasinya

21 November 2024   07:58 Diperbarui: 21 November 2024   08:00 122
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto Cover Buku 60 Godaan Penghafal Al-Qur'an dan Solusi Mengatasinya 

Cece Abdulwaly adalah nama penanya, Penulis kelahiran Cibarusah, Bekasi ini lahir pada tanggal 13 Juli 1992. Menempuh pendidikan Formal di kota kelahirannya dari Sekolah Dasar hingga Sekolah menengah keatas. Kemudian ia menempuh pendidikan non-formalnya untuk berfokus mempelajari ilmu ilmu Alqur'an di Pondok Pesantren Darul Muttaqin Kota Bekasi, dilanjutkan ke Pondok Pesantren al-Qur'an al-Falah Cicalengka-Nagreg, Bandung kurang lebih selama 6 tahun. Dalam pendidikan non formalnya ini ia berhasil menghafal 30 juz al-qur'an hanya dalam waktu 6 bulan. 

Seorang suami dari Fauziah Jamilah dan merupakan ayah dari seorang putri yang bernama Lu'luil Maknun ini, menyelesaikan pendidikan S1-nya di Sekolah Tinggi Agama Islam al-Falah Bandung sebagai Sarjana Pendidikan Islam (S.Pd.I) pada tahun 2016. Ada sekitar 15 karya yang ditulisnya, salah satunya adalah 60 Godaan Penghafal Quran yang sudah diterbitkan. Sekarang Kegiatan sehari-harinya ia habiskan untuk mengajar anak-anak menghafal al-Qur'an di al-Kausar Boarding School, Parungkuda, Sukabumi.

SINOPSIS

Buku "60 Godaan Penghafal Al-Qur'an dan Solusi Mengatasinya" karya Cece Abdulwaly menawarkan wawasan mendalam tentang tantangan yang dihadapi oleh para penghafal Al-Qur'an, terutama di tengah kesibukan kehidupan modern. Dengan pendekatan praktis, buku ini membahas berbagai kecurigaan yang dapat mengganggu proses hafalan dan memberikan solusi efektif untuk mengatasinya. Pembaca diajak untuk melihat menghafal Al-Qur'an bukan sebagai beban, tetapi sebagai kebutuhan penting dalam hidup. Buku ini sangat cocok bagi mereka yang ingin meningkatkan konsistensi dan disiplin dalam menjaga hafalan di tengah tantangan sehari-hari.

ANALISIS

Buku yang berjudul 60 Godaan Penghafal Al quran dan solusi mengatasinya memaparkan pemahaman penulis tentang masalah masalah yang dihadapi oleh penghafal Al quran baik dalam proses menghafal maupun menjaga apa yang sudah dihafal dari Al quran. Buku ini memberikan arahan bagaimana caranya membuka dan menata hati, mengelolanya, serta menumbuhkan kesadaran untuk berpikir yang positif dalam menghafal dan mengamalkan Alquran.

Dalam bukunya ini dikemukakan ada 60 godaan bagi penghafal alquran beserta solusinya. Penulis menekankan kepada pembaca bahwa tidak ada alasan yang dapat menghalangi seseorang untuk menghafal al quran dengan meyakinkan melalui dalil dalil yang memperkuat bukti solusi yang telah dipaparkan penulis. 

Buku ini memberikan penjelasan secara detail tentang contoh godaan yang dihadapi, seperti dalam bab 9 yang menyebut tugas kuliah yang menumpuk sebagai salah satu kendala khusus yang seringkali dikeluhkan mahasiswa yang berkeinginan menghafal al quran. Hal tersebut sangat benar adanya dengan kehidupan mahasiswa yang memiliki kegiatan dan tugas tugas kuliah yang begitu banyak dan menumpuk. Sehingga bagi mereka tidak ada waktu yang bisa disempatkan untuk menghafal Al quran. Penulis memaklumi hal tersebut dan memberikan tanggapan yang sangat kuat dengan memberikan bukti banyak orang yang mampu menyelesaikan hafalannya walaupun sambil kuliah yaitu dengan menghafal secara perlahan lahan tanpa harus terburu buru. Penulis menegaskan bahwa tidak ada alasan bagi orang orang yang mau menghafal dan mengamalkan Alquran, semua memiliki solusi untuk mengatasinya.

Keunikan buku yang memberikan wawasan dan solusi tentang bagaimana cara mengatasi berbagai macam masalah dan godaan membuat pembaca ingin bangkit dan segera menghafal Al quran.   Teknik penulisan yang jelas dan gaya bahasa yang sederhana membuat buku ini sangat mudah dipahami. Buku ini sangat relate dengan kehidupan sehari sehari karena memiliki banyaksolusi atas alasan alasan dari berbagai kalangan usia,baik anak anak maupun usia lanjut, baik yang sibuk kuliah maupun sibuk bekerja bahkan sampai hal yang tidak terfikirkan oleh pembaca seperti dihantui mitos mitos yang tak pasti untuk memulai dan mempertahankan hafalan Alquran. Dengan menyebutkan alasan alasan tersebut penulis memberikan penekanan penyadaran yang membuat semangat untuk bisa memulai dan mengamalkan Alquran. 

Evaluasi:

Buku berjudul "60 Godaan penhafal Alquran dan Solusi mengatasinya" ini memberikan berbagai solusi sehingga cocok untuk semua kalangan usia dengan latar belakang apapun, baik dari seseorang yang sudah bekerja, kuliah, tua, muda atau yang baru berniat menghafal maupun yang sudah menghafal. Buku ini sangat dijelaskan secara detail memberikan solusi dalam mengatasi masalah. Materi yang terkandung dalam buku ini juga sangat mampu memberikan semangat kepada pembacanya untuk menghafal Alquran

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun