Salah satu spiritualitas dan nilai-nilai dasar UNPAR (SINDU) adalah cinta kasih dalam kebenaran. Cinta kasih dalam kebenaran merupakan sebuah kebaikan dan kebenaran. Kebaikan dapat kita lakukan dengan menolong teman yang membutuhkan bantuan kita dan juga mengedepankan komunikasi misalnya jika ia tidak mengerjakan tugas kelompok, kita perlu mengetahui dahulu penyebabnya apa. Selanjutnya adalah kebenaran, kebenaran dapat kita terapkan dengan berlaku jujur dan tidak menyembunyikan kepentingan diri untuk kepentingan pribadi. Menerapkan cinta kasih dan kebenaran ini membuat kita harus melihat sebuah masalah dari berbagai perspektif, dari persperktif yang ada itu kita perlu mencari hal yang positif dari peristiwa yang terjadi. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk menerapkan nilai ini dalam kehidupan kita agar dapat menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
#UnparCintaKasihdalamKebenaran
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H