Mohon tunggu...
Valentina tambun
Valentina tambun Mohon Tunggu... Freelancer - Mahasiswa Universitas Mercu Buana

Nama Dosen: Apollo, Prof. Dr,M.Si.Ak Nama: Valentina Tambun Nim: 42321010001 Universitas Mercu Buana

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Kaitan Sikap Kepemimpinan, Managemen Waktu dan Disiplin

25 September 2022   00:14 Diperbarui: 26 September 2022   22:02 1533
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://business.uq.edu.au/article/2022/07/too-much-self-discipline-work-makes-you-appear-robotic-your-peers

Manfaat disiplin bukan hanya membantu diri lebih fokus, tetapi juga dapat menumbuhkan rasa ketenangan. Kenapa begitu? Hal ini karena ketika kita menjalankan tugas yang harus dilaksanakan secara benar dan tepat waktu, kita tidak merasakan kecemasan.

Siapa sih yang membutuhkan sikap kepemimpinan, managemen waktu dan disiplin? Menurutku semua orang membutuhkan sikap itu. Walaupun tidak semua orang menjadi pemimpin, tetapi sikap kepemimpinan akan menjadikan seorang lebih maju dari pada yang tidak bisa. Managemen waktu bukan hanya dibutuhkan manager loh… Managemen waktu dibutuhkan setiap manusia, bahkan sedari TK kita pasti sudah diajarkan managemen waktu. Contohnya lagu “Bangun tidur” karya Pak Soerjono. Contoh lainnya kita pasti diajarkan untuk mengerjakan ‘pr’ jauh sebelum dikumpulkan atau tidak boleh sampai terlewat. Dan yang terakhir disiplin. Disiplin juga dibutuhkan semua orang, mengapa begitu? Pekerjaan apapun perlu kedisplinan. Siapa orang yang kemperkerjakan seorang yang berleha-leha, menyepelekan, dan tidak bertanggung jawab? tentunya tidak ada, maka dari itu semua orang harus disiplin.

Pernah tidak sih takut menghadapi masa depan? Takut memulai karir? Takut interview? dan macam macam ketakutan lainnya. Tau tidak kenapa bisa seperti itu? Ketakutan muncul ketika kita merasa diri kita tidak cukup. Tidak cukup gimana sih maksudnya? Yang dimaksud tidak cukup adalah dimana kita merasa diri kita belum cukup untuk berada disana. Contohnya aku belum bisa mengatur emosi ku. Aku belum bisa tunduk otoritas. Atau contoh jelasnya aku belum bisa disiplin, aku belum bisa mengatur waktu kerjaku, aku belum bisa berkomunikasi yang baik sehingga atasan atau tim kerjaku mengerti apa yang ingin aku sampaikan.

Begitulah contoh dari ketakutan-ketakutan yang kerap kita hadapi. Bagaimans cara menghadapinya? Tentu saja dengan terus berusaha menjadi lebih baik. Jangan lupakan refleksi diri yang sangat amat penting. Mengambil waktu untuk mengingat ulang apa yang setiap harinya terjadi. Untuk apa sih? Ya pastinya supaya kita bisa menilai dan menyadari apakah kita sudah cukup atau belum. Apakah kita sudah cukup baik melakukan dan melewati itu?

Mari kita bahas juga mengenai dampak baik dari memiliki sikap kepemimpinan, managemen waktu, dan disiplin.

Dampak dari memiliki sikap kepemimpinan adalah:

1. Mampu menjadi seorang yang tegas.
2. Memiliki potensi menjadi seorang pemimpin.
3. Seorang yang mampu memimpin sebuah kelompok atau sebuah kegiatan dengan baik.

Dampak dari kemampuan managemen waktu yang baik adalah:

1. Memiliki perhitungan waktu yang cukup baik.
2. Mampu mengatur waktu.
3. Menjadi seorang yang dipercaya mampu mengatur waktu dengan baik.

Dampak menjadi seorang yang disiplin:

1. Mampu bertanggung jawab.
2. Memiliki jiwa yang cukup layak untuk mengisi posisi atau pekerjaan apapun. Karena seorang yang disiplin dibutuhkan dimana-mana.
3. Dipercaya orang-orang untuk mengambil tanggung jawab.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun