Mohon tunggu...
R.A. Vita Astuti
R.A. Vita Astuti Mohon Tunggu... Dosen - IG @v4vita | @ravita.nat | @svasti.lakshmi

Edukator dan penulis #uajy

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"Emily in Paris" S02E06: Tentang Perempuan

1 Januari 2022   11:04 Diperbarui: 1 Januari 2022   11:07 359
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Emily, sumber: Netflix

Tidak bisa dipungkiri, memang, serial ini adalah tentang perempuan. dari peran utamanya, Emily. Lalu cerita di seputaran kehidupan Emily, ada Mindy dan Camille. Kebetulan bossnya, Sylvie, juga perempuan.

Genre juga agak feminin gitu, romance dan drama. Tentang cinta dan konflik di sekitarnya. Profesi Emily agak netral sih, sebagai marketing executive, hanya saja kecenderungan fashion memang berlebihan.

Season 2 Episode 6: Boiling Point

Untuk episode ini saya akan fokus pada analisis bagaimana perempuan diolah, dari relasi sosial dan pekerjaan. Bila kita flashback mulai dari episode pertama, klien-klien Emily cukup beragam dan tidak melulu tentang perempuan.

Dimulai dari produk champagne milik keluarga Camille. Kemudian produk koper untuk Rimowa. Lalu produk leek, sayuran daun bawang besar. Dan tentu saja restoran Gabriel dan Antoine. Yang agak feminin adalah produk gelang hati untuk Chopard. Eit, leek juga bisa dihubungkan dengan perempuan, akan diiklankan sebagai penurun berat badan.

Episode 6 memakai produk kendaraan. Jangan berpikir terlalu maskulin dulu, produk ini Vespa untuk Christian Dior, dengan style feminin, skuter. Karena memang ditujukan Dior untuk koleksi khusus produk untuk perempuan. Bahkan Vespa akan didorong sebagai asesori yang wajib dimiliki oleh perempuan.

Diskusi di Savoir, antara Emily, Sylvie, Luc dan Julien, semua yang berhubungan tentang produk perempuan pun muncul. Seperti, handbag, dompet. Lalu Vespa dianalogikan sebagai dompet yang bisa dinaiki.

Kembali tentang perempuan, soft opening restoran Gabriel pun didominasi oleh pengaruh perempuan. Mungkin kebetulan saja Emily mengundang food blogger, influencer dan model yang perempuan. Dari tujuh tamu yang diperkenalkan pada Antoine, hanya satu yang laki-laki, Mr Kim.

Bahkan bartender restoran ini pun akhirnya perempuan, Natalie.

Ketika akhirnya ada konflik antara Gabriel dan Antoine, karena berbeda visi gaya resto, semua diselesaikan oleh perempuan. Gabriel memutuskan untuk berhenti dari chef karena tidak ingin resto yang berisik dan seperti pub. Antoine menyetujui saja dan membiarkan Gabriel pergi di soft opening.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun