Namun sekarang setelah duduk di bangku perkuliahan tepatnya pada jurusan keguruan dan juga sudah berpengalaman menjadi seorang guru, baru saya mengerti tentang pesan-pesan yang disampaikan beliau waktu itu, saya mengerti bahwasanya memang banyak sekali murid yang sukses lalu melupakan jasa gurunya, dan baru mengerti bagaimana pengorbanan guru untuk bersabar, yang kadang di abaikan waktu mengajar, yang kadang tak diperdulikan di waktu menerangkan materi, dan juga kadang dibantah nasehatnya.
Maka hormati gurumu, ingat selalu jasa dan pengorbanannya, jangan lupa sertakan beliau didalam do'amu. Sekian dari saya....
Wallahua'lam Bishowab
Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H