Sariyyah berikutnya dikirim pada bulan Syawal. Pasukan ini dipimpin oleh Ubaidah bin al-Harits. Sariyyah ini berkekuatan enam puluh orang. Pasukan yang dipimpin Ubaidah bin al-Harits ini sempat bertemu dengan rombongan dagang Quraisy yang dipimpin Abu Sufyan. Bahkan sempat saling berbalas melepas anak panah. Namun, pertempuran tidak terjadi. Abu Sufyan dan rombongannya yang berjumlah dua ratus orang berhasil meloloskan diri.
Kemudian, ekspedisi ketiga berjumlah dua puluh orang yang dipimpin oleh Sa'ad bin Abi Waqash, diutus oleh Rasulullah SAW pada bulan Dzul Qa'dah. Sariyyah ketiga ini pun tidak berhasil mencegat kafilah dagang Quraisy.
Pada bulan Safar tahun kedua hijrah, Rasulullah SAW langsung memimpin sendiri Ghazwah** yang berjumlah tujuh puluh orang. Dalam misi ini, pasukan kaum Muslimin tidak bertemu kafilah dagang Quraisy. Namun, Rasulullah SAW berhasil menjalin kerjasama dengan Bani Dhamrah, yang dipimpin oleh Amru bin Makhsya ad-Dhamri.
Sebulan kemudian, bulan Rabi'ul Awal, kembali Rasulullah SAW memimpin pasukan. Kali ini Rasulullah SAW bersama dua ratus pasukannya berniat mencegat kafilah dagang Quraisy yang dipimpin oleh Umayyah bin Khalaf al-Jamhi, yang membawa dua ribu lima ratus ekor unta. Namun, Umayyah dan rombongan dagangnya tidak berhasil dijumpai.
Masih di bulan yang sama, Rasulullah SAW membawa tujuh puluh orang pasukan untuk mengejar Karz bin Jabir al-Fihri yang telah melakukan perampasan binatang ternak milik kaum Muslimin. Tetapi Karz bin Jabir berhasil meloloskan diri.
Dua bulan kemudian, tepatnya bulan Jumadil Awal dan Jumadil Akhir, Rasulullah SAW memimpin kembali pasukan yang berkekuatan seratus lima puluh orang dengan tiga puluh unta. Kali ini yang dikejar adalah kafilah dagang yang dipimpin oleh Abu Sufyan, yang akan berangkat ke Syam. Namun, misi ini pun gagal. Rasulullah SAW dan pasukan kembali ke Madinah, dan bertekad untuk mencegat rombongan ini saat kembali ke Makkah.
Di bulan berikutnya, Rajab, Rasulullah SAW kali ini menunjuk Abdullah bin Jahsy untuk memimpin Sariyyah yang berjumlah dua belas orang, dan beliau pun memberikan pesan khusus kepada Abdullah bin Jahsy.
~~~
*Sariyyah = Pasukan kecil yang ditugaskan Rasulullah SAW untuk melakukan ekspedisi serta pencegatan kepada kafilah dagang Quraisy, yang dipimpin oleh seseorang yang ditunjuk Rasulullah SAW.
**Ghazwah = Pasukan Sariyyah yang dipimpin langsung oleh Rasulullah SAW, baik terjadi pertempuran atau tidak.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H