Mohon tunggu...
Fauziah F Nur Bahruddin
Fauziah F Nur Bahruddin Mohon Tunggu... Karyawan Swasta -

Blogger magang, aktivis Twitter, mahasiswi malam, budak korporasi. Sharing? hayizuaf21@gmail.com / @faufnb on Twitter.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Mental Mengerikan Orang Indonesia

21 Oktober 2015   17:27 Diperbarui: 21 Oktober 2015   17:27 117
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hari ini, seperti biasa saya datang ke kantor. Agak terlambat beberapa menit, kemudian langsung duduk di kubikel saya.

Kemudian ada salah satu rekan saya, memanggil si ibu yang biasa bersih-bersih kantor, ternyata dia memberi susu kemasan ke si ibu, lalu rekan saya masuk lagi ke ruangannya. Awalnya saya biasa saja, tapi yang membuat saya kaget, adalah saat si ibu menyodorkan susu kemasan yang diberikan rekan saya kepada rekan-rekan saya lainnya, kasarnya si ibu engga mau menerima pemberian susu itu.

Singkat cerita, rekan saya yang memberi si ibu susu itu memang dianggap aneh sama karyawan yang lainnya, saya tidak tahu kebenarannya seperti apa karena saya juga karyawan baru. Dilihat sepintas, rekan saya itu, sebut saja dia Mawar, biasa saja. Saya juga sempat berbincang dengan si Mawar, dan dari tutur bahasanya, dia begitu intelek, mungkin karena dia orang yang berpendidikan, sekolahnya sudah S2, begitu opini saya.

Lucunya, gelar S2-nya si Mawar ini, malah jadi bahan olok-olokan di kantor saya. Si Mawar dibilang aneh, engga jelas, dan engga nyambung kalo diajak ngobrol.

Baiklah, jika memang si Mawar seperti itu adanya, tapi kenapa di saat dia berbuat baik, malah disanggah sedemikian menyakitkan? Hm, saya engga bisa menerka, gimana perasaan si Mawar kalo tau susu pemberiannya malah dilempar sana-sini, karena engga ada yang mau terima. Pathetic ya?

Apa orang Indonesia bermental mengerikan begini semua?

Selalu menganggap orang yang tidak mereka suka itu salah, padahal belum tentu mereka benar. Dari kejadian tersebut, saya jadi semakin sadar kalo mencari orang yang obyektif itu sulit, rata-rata mengedepankan ego dan selalu menganggap dirinya benar, dan lebih pintar. Lalu, kapan Indonesia maju, kalo masyarakatnya masih bermental sok tahu begitu?

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun