Mohon tunggu...
Universitas Ahmad Dahlan
Universitas Ahmad Dahlan Mohon Tunggu... Lainnya - Perguruan Tinggi Muhammadiyah

Perguruan Tinggi Muhammadiyah

Selanjutnya

Tutup

Joglosemar

KKN UAD Latih Warga Mrisi Buat Lilin Aromaterapi dari Minyak Jelantah

25 November 2024   14:37 Diperbarui: 25 November 2024   15:25 47
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
KKN Alternatif VI.A.2 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar pelatihan pembuatan lilin aromaterapi (Sumber: KKN UAD) 

Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Alternatif 94 unit VI.A.2 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan kegiatan pelatihan pembuatan lilin aromaterapi dari minyak jelantah (Sabtu, 23 November 2024). Kegiatan dilaksanakan di RT 10 Desa Mrisi, Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul, Yogyakarta. Pelatihan ini diikuti peserta dari tiga Dasawisma RT 9, 10, dan 11 Desa Mrisi.

Pelatihan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat dalam memanfaatkan limbah minyak jelantah menjadi produk yang bernilai ekonomi tinggi. Sebelumnya, warga setempat hanya menjual minyak jelantah tersebut dengan harga 6.000 rupiah per liter atau membuangnya. Hal ini tentunya juga dapat mencemari lingkungan.

Janingsih, salah satu mahasiswa KKN UAD menjelaskan, pembuatan lilin aromaterapi dari minyak jelantah ini cukup mudah. "Pertama, bahan baku pembuatan lilin aromaterapi mudah didapatkan dengan harga yang terjangkau. Kedua, proses pembuatannya sederhana dan tidak memerlukan waktu yang lama sehingga dapat dilakukan oleh siapa saja."

Proses pembuatannya diawali dengan penyaringan minyak jelantah, kemudian dicampurkan ke dalam parrafin wax yang sudah dicairkan dengan perbandingan 2:1 (dua bagian minyak jelantah dan satu bagian paraffin wax) serta menambahkan essential oil untuk memberikan aroma wangi pada lilin dan pewarna. Setelah itu, lilin dituangkan ke dalam cetakan dan jika sudah mengeras bisa langsung digunakan.

Nur peserta pelatihan dari Dasawisma 1 RT 10 mengatakan, akan membagikan ilmu pembuatan lilin aromaterapi ini kepada teman-teman Dasawisma lainnya. Mengingat kegiatan pelatihan terbatas dan dibatasi dua delegasi dari setiap Dasawisma.

"Terima kasih kepada kelompok KKN unit VI.A.2 UAD yang telah mengadakan pelatihan pembuatan lilin aromaterapi. Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami dalam mengolah limbah minyak jelantah, yang selama hanya dijual di pengepul," ujarnya.

Dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa KKN Alternatif unit VI.A.2 berharap masyarakat semakin teredukasi dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilannya untuk memanfaatkan limbah rumah tangga secara kreatif. Salah satunya seperti mendaur ulang minyak jelantah ini menjadi lilin aromaterapi. Keterampilan ini juga dapat menjadi peluang usaha bagi peserta dalam memulai usaha kecil berbasis produk. (doc)

uad.ac.id

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Joglosemar Selengkapnya
Lihat Joglosemar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun