Mohon tunggu...
UmsidaMenyapa1912
UmsidaMenyapa1912 Mohon Tunggu... Freelancer - Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Kami Instansi yang bergerak di bidang pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga

4 Januari 2025   06:40 Diperbarui: 3 Januari 2025   10:01 23
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Abdimas Dosen Umsida

Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) berkolaborasi dengan Pimpinan Ranting Aisyiyah Pucang sukses menyelenggarakan program pendampingan womenpreneur bagi para ibu rumah tangga di Rusunawa Kelurahan Pucang, Sidoarjo, Sabtu (28/12/2024).

Program ini bertujuan memberdayakan perempuan, khususnya ibu rumah tangga, melalui penguatan business trust, pemanfaatan modal sosial, dan personal branding. Dengan pendekatan ini, diharapkan para peserta mampu meningkatkan kepercayaan diri serta mengembangkan usaha secara mandiri untuk mendukung kesejahteraan keluarga.

Dalam era digital saat ini, pemberdayaan perempuan menjadi isu strategis yang relevan. Melalui program ini, Umsida mendukung implementasi Sustainable Development Goals (SDG's) No 5, yakni kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan. Kegiatan ini tidak hanya mengangkat kepercayaan diri ibu rumah tangga, tetapi juga memberikan wawasan tentang strategi bisnis modern, termasuk penggunaan media sosial untuk branding usaha.

Penguatan Kepercayaan Diri dan Kemandirian Finansial Womenpreneur

Materi pertama disampaikan oleh Sarwenda Biduri SE MSA seorang pakar kewirausahaan yang membahas pentingnya personal branding dalam dunia bisnis yang semakin kompetitif.

Ia mengungkapkan, "Kejujuran adalah kunci utama dalam berbisnis yang menciptakan kepercayaan pelanggan. Dengan memanfaatkan media sosial, ibu-ibu dapat mengenalkan produk mereka kepada pasar yang lebih luas bahkan membangun branding lebih kuat."

Baca juga: Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa

Menurutnya personal branding menjadi alat strategis untuk menciptakan citra diri yang konsisten dan membangun jaringan profesional. Dalam pelatihan ini, peserta diajak memahami cara efektif membangun persepsi positif publik terhadap usaha mereka. Strategi seperti menciptakan konten yang menarik di media sosial, menjaga komunikasi yang baik dengan pelanggan, dan menonjolkan nilai unik produk menjadi fokus utama.

Inspirasi dari Pengalaman Praktis

Pada sesi kedua, Nihlatul Qudus Sukma Nirwana SE MM seorang pengusaha sukses, berbagi pengalaman mengenai cara membangun business trust dan mengembangkan usaha berkelanjutan bagi para womenpreneur. Beliau menekankan pentingnya konsistensi dalam memberikan pelayanan terbaik dan transparansi dalam menjalankan bisnis.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun