Mohon tunggu...
UmsidaMenyapa1912
UmsidaMenyapa1912 Mohon Tunggu... Freelancer - Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Kami Instansi yang bergerak di bidang pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Hukum Pilihan

Ahli Hukum Indonesia Berkumpul di Umsida, Bahas Refeleksi Akhir Tahun 2024

15 Desember 2024   14:39 Diperbarui: 15 Desember 2024   14:39 27
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (LKBH Umsida) menggandeng Majelis Hukum dan HAM Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur (PWM Jatim) dalam kegiatan Refleksi Akhir Tahun "Menakar Masa Depan Demokrasi dan Penegakan Hukum di Indonesia".

Lihat juga: Putusan MK Atas Sengketa Pilpres, Pakar Umsida Ungkap 3 Poin Ini

Kegiatan ini dilaksanakan pada Ahad (15/12/2024) di auditorium KH Ahmad Dahlan GKB 2 lantai 5  kampus 1 Umsida, yang dihadiri lebih dari 700 peserta dari berbagai kalangan.

Dihadiri Pakar Hukum Nasional dan Tokoh Penting

Beberapa tamu yang hadir seperti, MHH PWA Jatim, MHH PDM dan PDA se-Jawa Timur, MHH PCM dan PCA se-Sidoarjo, LKBH Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah (PTMA) se-Jawa Timur, Lembaga Bantuan Hukum Advokasi Publik Muhammadiyah (LBHAP) se-Jawa Timur, Ortom tingkat wilayah.

Hadir pula Dewan Pimpinan Nasional (DPN) dan Dewan Pimpinan Cabang Perhimpunan Advokat Indonesia (DPC Peradi se-jawa Timur) yang telah menjadi mitra Umsida, serta mahasiswa yang berasal dari tiga kampus, yakni Universitas Muhammadiyah Gresik, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, dan Universitas Muhammadiyah Malang.

Selain itu kegiatan refleksi akhir tahun juga menghadirkan empat pakar hukum Indoneisa yang  akan menjadi pemateri. Di antaranya seperti Prof Dr Otto Hasibuan SH MM, Wamenko bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan,  Prof Mukti Fajar SH MHum, Ketua Komisi Yudisial (KY) RI, Mokhammad Najih SH MHum PhD selaku ketua Ombudsman RI, dan Themis Indonesia Law Firm, Feri AMsari SH MH LLM.

Kehormatan Bagi Umsida

Dok Humas Umsida
Dok Humas Umsida

Rektor Umsida, Dr Hidayatullah MSi dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan dan kehadiran tokoh penting nasional ini merupakan kehormatan tersendiri bagi Umsida.

"Mudah-mudahan ini menjadi tambahan energi positif bagi kami untuk menjadi perguruan tinggi yang terus berusaha meningkatkan dan mengembangkan diri," ujar Dr Hidayatulloh.

Sejak 19 Maret 2024, imbuhnya, Umsida sudah menjadi perguruan tinggi unggul di tingkat nasional yang selanjutnya diproyeksikan menjadi perguruan unggul di tingkat ASEAN. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hukum Selengkapnya
Lihat Hukum Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun