Mohon tunggu...
UmsidaMenyapa1912
UmsidaMenyapa1912 Mohon Tunggu... Freelancer - Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Kami Instansi yang bergerak di bidang pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswa 3 Jurusan Sekaligus Ini Dapat Beasiswa dari Ustadz Adi Hidayat

19 Oktober 2024   20:01 Diperbarui: 19 Oktober 2024   20:28 101
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Seorang mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mendapat beasiswa pendidikan S2 dari Ustadz Adi Hidayat LC MA. 

Lihat juga: Salut! Alumni Ketua Umum IMEI Team 2020 Dapat Beasiswa Penuh di ITS

Momen ini terjadi ketika acara Tabligh Akbar "Revitalisasi Gerakan Kemasjidan" di masjid An-Nur, komplek perguruan Muhammadiyah pada Sabtu, (19/10/24).

Mahasiswa itu bernama Muhammad Iqbal Wiyan Eka Putra dari program studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) Umsida semester tujuh.

Sambung ayat dari Ustadz Adi Hidayat

Kesempatan emas ini bermula ketika Ustadz Adi Hidayat bertanya kepada jamaah kajian yang bisa menghafal 30 juz Al Quran. Iqbal yang berada di baris kelima dari sisi kiri sang ustadz pun menyimak kajian dengan seksama.

Ia yang juga seorang mahasiswa penerima beasiswa Tahfidz di Umsida, tanpa berpikir panjang langsung mengangkat tangan ketika sesi tanya jawab dimulai, dan akhirnya ialah yang dipilih oleh Ustadz Adi Hidayat. 

"Saya sangat gugup saat beliau memilih saya untuk menghafalkan salah satu ayat Al Quran. Tadi beliau memberikan potongan ayat Al Imran dan Maryam dan saya menyambung ayat tersebut. Alhamdulillah saya bisa melakukannya dengan baik," ujar mahasiswa asal Bontang, Kalimantan Timur itu.

Setelah hafalan, Iqbal ditawari Ustadz Adi Hidayat untuk melanjutkan kuliah S2 di Tripoli, Libya, tepatnya di Fakultas Dakwah Islamiyah. Iqbal memang sudah berencana untuk melanjutkan kuliahnya di Umsida, namun kesempatan ini ingin ia manfaatkan dengan baik.

Setelah itu, Iqbal langsung dihubungkan dengan tim Ustadz Adi Hidayat sebagai tindak lanjut beasiswa tersebut.

Seorang yang suka belajar

Dok istimewa
Dok istimewa

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun