Saat sesi pengumuman, pria berusia 22 tahun ini sempat merasa ragu dengan hasil penilaiannya sebab namanya tidak masuk dalam jajaran juara favorit.
"Awalnya juga sempet ragu karena nama saya kok ngga terdaftar dalam voting juara favorit. Saya berusaha tetep berpikir positif setelah saya cek kembali Alhamdulillah saya mendapat Juara 1," ujarnya.
Walaupun telah meraih gelar juara, Pria kelahiran Pasuruan ini akan terus berkarya dan meraih prestasi kedepannya.
Jaka juga berikan motivasi kepada seluruh kalangan muda untuk bersikap disiplin, konsisten dan selalu berdoa, menurutnya 3 hal itu mampu membawanya hingga menjadi sang juara.
"Ini sepertinya pilar utama saya ketika ikut kompetisi jadi biar mental kita itu mental juara dan untuk teman-teman jangan lupa manfaatkan peluang yang ada dengan sebaik baiknya siapa tau itu cara menjembatanimu menuju jalan kesusksesan dan jangan lupa untuk tetap semangat," tukasnya.
Penulis: Rani Syahda
*Humas Umsida
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H