Mohon tunggu...
UmsidaMenyapa1912
UmsidaMenyapa1912 Mohon Tunggu... Freelancer - Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Kami Instansi yang bergerak di bidang pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

FBHIS Kenalkan Umsida Melalui Campus Tour

25 April 2024   11:48 Diperbarui: 25 April 2024   12:08 146
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dalam rangkaian kegiatan Try Out UTBK SNBT 2024, Fakultas Bisnis, Hukum, dan Ilmu Sosial Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (FBHIS Umsida) juga mengajak para siswa campus tour, Rabu (24/04/2024) untuk mengenalkan Umsida lebih banyak.

Baca juga: International Guest Lecture FBHIS Umsida, Diskusi Ekonomi Uzbekistan dan Indonesia

"Campus tour ini dibagi menjadi dua bagian. Bagi siswa yang ingin mengetahui tentang Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan (FPIP), mereka bisa mengikuti virtual tour di ruang mini theater. Sedangkan untuk tur kampus satu, para siswa  diajak secara langsung oleh para asisten laboran untuk berkeliling Umsida," ucap Poppy Febriana MMedKom selaku dekan FBHIS.

Banyaknya siswa yang berpartisipasi dalam sesi ini membuat pelaksanaan campus tour harus dibagi berdasarkan prodi, ada prodi Hukum, Administrasi Publik, Ilmu Komunikasi, dan beberapa prodi dari Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES).

Kesan siswa SMA usai campus tour

FBHIS Umsida
FBHIS Umsida

Jonathan Zelig Sutopo misalnya. Siswa asal SMA Santa Maria Surabaya ini mengikuti tur FPIP secara virtual. Walau tidak bisa mengikuti tur secara langsung, siswa yang memiliki minat di bidang informatika ini merasa puas dengan fasilitas yang ada di Umsida, mulai fasilitas saat ia mengikuti Try Out hingga campus tour.

Berawal karena informasi dari teman, Zelig, sapaannya, merasa tertarik untuk mengikuti rangkaian kegiatan Try Out ini. Selain itu, dia yang terbiasa mengikuti persiapan UTBK secara online, ingin merasakan suasana tes secara langsung.

"Biar dapat feel-nya aja sih, karena aku offline cuma sekolah, selebihnya online semua. Jadi ya coba aja mumpung kota sebelah. Ternyata ada plus minusnya ya, kalau Try Out online lebih tenang karena tidak ada distraksi. Kalau offline kan bersama banyak siswa lainnya, sedikit kehilangan fokus sih tapi feel kompetisinya lebih dapat," ucapnya. 

Baca juga: Guest Lecture Akuntansi Umsida: Peran Industri Kreatif Sebagai Pendapatan Daerah

Untuk campus tour sendiri, sambung Zelig, Umsida memiliki fasilitas yang sangat bagus. Setelah mengikuti Try Out, ia ingin lebih mengetahui tentang prodi pendidikan teknologi informasi. Menurutnya, SDM yang mendalami bidang ini tidaklah banyak. Dari virtual tour inilah Zelig mengetahui perbedaan prodi tersebut dengan bidang peminatannya, informatika. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun