Mohon tunggu...
nuraeni ahmad gasim
nuraeni ahmad gasim Mohon Tunggu... IBU RUMAH TANGGA, DOKTER -

Ibu rumah tangga, dokter umum nuraeniummuziyad.blogspot.co.id

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Artikel Utama

Gadget Mengalihkan Dunia Anak

12 Mei 2016   21:35 Diperbarui: 13 Mei 2016   09:27 417
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi anak dan gadget. lifehacker.com

“Adek, jangan main hp terus, sana pergi mandi dulu.” Begitulah omelanku di suatu pagi hari yang cerah kepada adikku yang sedang asyik memainkan hp di atas tempat tidur. Waktu masih menunjukkan pukul 7 pagi. Suasana rumah seperti biasa, cerah dan penuh kehangatan. Mentari pagi menyemburat di balik celah jendela kamar yang tersingkap.

Hari ini adalah hari yang biasa saja. Hanya saja kebiasaan adikku memainkan gadget yang satu ini cukup menyita pikiran. Pasalnya hampir setiap hari hal yang sama terulang dan menyebabkan kelalaiannya dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari yang sebenarnya sangat enteng, tapi menjadi berat. Ya berat karena hilangnya fokus diri untuk mengerjakan hal-hal yang lebih penting dan prioritas.

Kemudian saya pun berpikir bagaimana mendidik anak-anak di zaman ini yang telah dimanjakan dengan fasilitas gadget seperti ini. Teringat pertama kali saya memiliki hp (alias diberi hp oleh orang tua) yaitu saat baru masuk kuliah. 

Kalaupun sebelumnya saya memainkannya, itu adalah hp milik orang tua dan sangat dibatasi waktu penggunaannya. Namun sekarang, hp begitu mudahnya digunakan dan diberikan oleh orang tua kepada anak-anak yang seharusnya masih fokus untuk sekolah.

Beda zaman beda pula kemajuannya. Gadget dulu mungkin memang tidak sama dengan sekarang. Kalau dulu hp hanya memiliki beberapa fitur yang terbatas, tapi sekarang hp dengan sistem android sangat memanjakan penggunanya dengan berbagai jenis fitur mulai dari media sosial, ebook, saluran video semisal youtube, mesin penelusuran dan berbagai fitur lainnya yang begitu menarik untuk digunakan. Mungkin inilah yang menyebabkan tingginya penggunaan gadget di zaman  sekarang.     

Fenomena pemakaian hp pada anak-anak usia sekolah patut diperhatikan oleh para orang tua. Hal ini disebabkan konten yang terdapat pada hp itu sangat beragam, terutama konten dewasa yang sangat mudah diakses oleh anak-anak. 

Maka sebagai orang tua, saya melihat bahwa sudah seharusnya kita menegakkan disiplin dalam pemakaian gadget pada anak-anak. Hal ini juga yang menginspirasi saya untuk menulis beberapa tips penggunaan gadget pada anak-anak agar tidak kebablasan dalam penggunaannya.

Disiplin Waktu Penggunaan

Memang berat ketika kita harus membuat aturan yang membatasi anak-anak kita dalam menggunakan gadget semisal hp karena mereka bisa saja merasa terkukung dengan aturan tersebut. Namun, kita sebagai orang tua memang harus tega. 

Pasalnya jika tidak menerapkan disiplin seperti ini maka mereka akan seenaknya menggunakan fasilitas gadget tanpa ada aturan yang mengikat. Padahal tugas utama mereka sebenarnya adalah belajar dan menuntut ilmu. Jangan sampai karena kecanduan gadget membuat mereka lupa tugas utamanya.

Dampingi Anak

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun