Mohon tunggu...
ummagangwlingi 2023
ummagangwlingi 2023 Mohon Tunggu... Lainnya - Universitas Negeri Malang

Magang MBKM 2023 Universitas Negeri Malang

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Tiga Mahasiswa UM Melakukan Magang MBKM di Pusat Pembangkitan Tenaga Air

31 Oktober 2023   22:57 Diperbarui: 31 Oktober 2023   23:08 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mahasiswa dari Jurusan D4 Teknologi Rekayasa Pembangkit Energi Universitas Negeri Malang (UM) sedang melaksanakan praktik industri yang bermanfaat di Pusat Pembangkitan PLTA Wlingi PT. PLN Nusantara Power. Kegiatan ini adalah program pendidikan yang memungkinkan mahasiswa untuk mengaplikasikan pengetahuan teoritis ke praktis, dengan tujuan untuk mempersiapkan mahasiswa setelah selesai pendidikan dan terjun di dunia industri.

Mahasiswa jurusan D4 Teknologi Rekayasa Pembangkit Energi UM memulai perjalanan mereka di PLTA Wlingi PT. PLN Nusantara Power dengan semangat tinggi dan rasa ingin tahu yang tinggi tentang industri pembangkit energi bersih. PLTA Wlingi adalah salah satu pusat pembangkit listrik tenaga air yang ada di wilayah jawa timur, dan mahasiswa melihat ini sebagai kesempatan berharga untuk belajar tentang berbagai aspek teknis dari pembangkitan energi.

Kegiatan praktik industri ini dilaksanakan selama 4 bulan dan mencakup sejumlah bidang penting seperti:

  1. Keselamatan Kerja: Keselamatan kerja adalah prioritas utama di PLTA Wlingi dengan menerapkan 5S (seiri, seiton, seiso, seiketsu, shitsuke) dan mahasiswa diberikan pelatihan tentang prosedur keselamatan dan penggunaan peralatan pelindung diri.
  2. Operasi dan Pemeliharaan PLTA: Mahasiswa terlibat dalam pemahaman operasi sehari-hari PLTA Wlingi, termasuk bagaimana komponen utama dan komponen pendukung bekerja, serta juga belajar tentang praktik pemeliharaan untuk memastikan agar pembangkit energi tetap beroperasi dengan efisien. Pemeliharaan di PLTA Wlingi terbagi menjadi 3 yaitu, preventive, predictive, dan corrective. Preventive terbagi lagi menjadi beberapa kategori yakni, PM7D, PM28D, PM84D dan PM164D.
  3. Kontrol dan Automasi: Mahasiswa terlibat dalam memahami sistem kontrol dan otomatisasi yang mengatur operasi PLTA, karena sistem pada teknologi yang modern ini sudah menggunakan aspek penting dari one man system control.

Dokpri
Dokpri

Selama 4 bulan menjalankan kegiatan praktik industri, mahasiswa telah melakukan berbagai aktivitas, contohnya melakukan kegiatan pemeliharaan rutin di setiap komponennya, membantu mengatasi adanya gangguan/kerusakan di beberapa komponen, sharing ilmu dengan para teknisi, dan menjalankan aturan-aturan yang ada seperti memakai alat pelindung diri.

Dokpri
Dokpri

Mahasiswa mendapat wawasan mendalam tentang dunia kerja di perusahaan pembangkitan energi dan bagaimana pengetahuan akademis mereka dapat diterapkan dalam situasi praktis. Selain itu, mereka juga berkontribusi positif terhadap operasi PLTA Wlingi PT. PLN Nusantara Power dengan membawa ide-ide segar dan semangat yang baru.

Setelah berakhirnya kegiatan praktik industri ini, mahasiswa D4 TRPE meninggalkan PLTA Wlingi dengan pengalaman yang berharga dan rasa pencapaian yang luar biasa. Mereka kini lebih siap untuk menghadapi tantangan di dunia industri energi yang terus berkembang.

Muhammad Farhan, Izzul Bahrul H, Muhammad Rosyid S

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun