Mohon tunggu...
Umi Saroh Astriningtyas
Umi Saroh Astriningtyas Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa biasa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Cara Menjauhi Narkoba ala Siswa SMP Negeri 13 Cimahi bersama Kelompok 83 KKN UPI

12 Agustus 2022   08:36 Diperbarui: 16 Agustus 2022   12:01 789
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosialisasi Mengenai Bahaya Penyalahgunaan Narkoba oleh Kelompok 83 KKN UPI di SMP Negeri 13 Cimahi

MPLS merupakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah yang diadakan sebelum mulainya tahun ajaran baru untuk menyambut datangnya siswa baru kelas 1, 7 dan 10. MPLS diadakan dengan rangkaian kegiatan seperti pengenalan lingkungan sekolah, cara belajar, arana dan prasarana sekolah, pengenalan guru dan tenaga pengajar, dan pengenalan teman-teman sekolah baru.

Kegiatan MPLS berbeda dengan MOS. MPLS merupakan kegiatan yang edukatif yang sangat berguna dan bermanfaat bagi siswa baru. Dilaksakan oleh guru tanpa campur tangan senior atau alumni sekolah sehingga MPLS jauh dari kegiatan perpeloncoan yang selama ini sering terjadi saat Masa Orientasi Sekolah atau MOS.

SMP Negeri 13 Cimahi tahun ini juga melaksanakan MPLS bagi siswa barunya. Salah satu kegiatan pada rangkaian MPLSnya adalah pada 28 Juli 2022 dilaksanakan penyuluhan mengenai bahaya narkoba yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN Kelompok 83 Universitas Pendidikan Indonesia.

Dalam penyuluhannya, Mahasiswa KKN Kelompok 83 UPI mengenalkan kepada siswa baru dan siswa kelas 8 dan 9 pengertian narkoba, jenis-jenis narkoba berdasarkan golongannya, contoh narkoba, dampak penyalahgunaan narkoba bagi kesehatan dan masa depan pelajar Indonesia dan cara mencegah penyalahgunaan narkoba sebagai pelajar. Selain materi mengenai narkoba, materi mengenai bahaya rokok bagi remaja, perilaku dalam berkendara dan perilaku hidup bersih dan sehat juga disampaikan oleh para Mahasiswa KKN Kelompok 83 UPI ini.

Para siswa sangat antusias dalam menyambut dan mengikuti kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN Kelompok 83 UPI karena diadakan sesi games yang berhadiah. Para guru juga turut senang dengan kehadiran para mahasiswa KKN ini.

Dokumentasi Bersama Siswa-Siswi Kelas 7 dan 8 dan Anggota OSIS SMP Negeri 13 Cimahi
Dokumentasi Bersama Siswa-Siswi Kelas 7 dan 8 dan Anggota OSIS SMP Negeri 13 Cimahi

Tujuan Mahasiswa KKN Kelompok 83 UPI mengadakan sosialisasi kepada siswa sekolah menengah pertama ini karena remaja khususnya usia anak sekolah menengah sangat perlu diberikan edukasi mengenai bahayanya narkoba dan rokok . Remaja rentan menjadi sasaran narkoba. Pada usia inilah remaja umumnya memiliki rasa penasaran yang tinggi dan ingin mengikuti trend masa kini sehingga beresiko tinggi terjerumus ke dalam dunia gelap narkoba. Maka sebagai mahasiswa sudah menjadi salah satu tugasnya untuk memperingatkan dan memberikan edukasi mengenai bahayanya narkoba maupun rokok bagi siswa SMP maupun SMA.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun