Pagi Ini aku punya cerita
Cerita yang sesungguhnya tak perlu ku buka
Tapi ini bukanlah rahasia
Sudah menjadi pembicaraan rakyat semua
Negara kita kini haus dan dahaga
Ketenangan nan ketentraman telah tiada
Korupsi merajalela
Semua menginginkan jabatan nan harta
Mereka telah lupa
Atas tanggungan dan amanahnya
Mereka sudah melalaikannya
Hanya harta, tahta dan wanita yang diingatnya
Padahal semua itulah yang merusaknya.
Lalu bagaimana hidup rakyatnya?
Mereka selalu dipaksa membayar pajaknya.
Padahal……
Ingatkah engkau?
Pajak itu zaman penjajahan dulu kala!!
Apakah kini penjajah itu kembali?
Penjajah dari negeri kita sendiri?
Penjajah dari para pemimpin yang tak punya nyali
Pemimpin negeri yang memilih korupsi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H