Global warmingmerupakan masalah yang belum bisa terpecahkan sampai saat ini. Salah satupenyebabnya yaitu asap kendaraan bermotor, yang memiliki beberapa kandungansalah satunya CO2.Â
Mahasiswa Fakultas TeknologiPertanian Universitas Brawijaya Malang bernama Umaina Dwi beserta timnya yangterdiri I Putu Yudistira, Diniyah Lailatur,  I Putu Indra, dengan DosenPembimbing Retno Damayanti, STP, MP menemukan sebuah inovasi yaitu CORTEX C.D.I.O (ConverterIn The Exhaust of Carbon Dioxide Into Oxygen) yang merupakan pengubahCO2 di knalpot menjadi O2 berbasis  chlorellasp, sehingga dengan inovasi ini O2 yang dihasilkan meningkat.
"Alat ini menggunakanmetode fotosintesis alga chlorella sp, dimana alga tersebutdibuat menjadi gel yang kemudian ditempatkan pada alat yang sudah dipasang platperforasi sebagai penyangga dan juga glasswool."  Ujar Indra.
Alat ini sudah melewati tahappengujian, hasil yang didapat O2 meningkat, dan CO2 berkurang lebih dari 50%.
"Harapan kami inovasi yangkami temukan dapat menyelamatkan bumi ini." Tutur Umaina.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H