Mohon tunggu...
Ujang Ti Bandung
Ujang Ti Bandung Mohon Tunggu... Kompasioner sejak 2012

Mencoba membingkai realitas dengan bingkai sudut pandang menyeluruh

Selanjutnya

Tutup

Filsafat Pilihan

Theory of everything dan Kesadaran

4 April 2025   21:30 Diperbarui: 4 April 2025   21:30 56
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


KESADARAN-THE TEORI OF EVERYTHING

Ini bermula dari intuisi pribadi tapi saya hadirkan ke ruang publik siapa tahu menjadi sebuah ilmu pengetahuan tersendiri.Intuisi itu berbunyi ; Apa hubungan antara the teori of everything (TOE) dengan kesadaran ?

TOE adalah sebuah teori yang berupaya menyatu padukan semua teori fisika yg ada untuk memahami realitas alam secara menyeluruh menurut sudut pandang fisika tentunya

Masalahnya adalah untuk memahami TOE orang harus masuk ke berbagai dimensi realitas berbeda yang dalam sains di wakili oleh berbagai teori yang berbeda ; kita mesti masuk ke dimensi teori Newton,teori relativitas dan mekanika kuantum secara sekaligus dan melihat semua itu dengan sebuah pandangan yang menyatu padu-terintegrasi. Masalahnya ; Apakah pengamatan manusia sanggup ?

Kalau kita mengandalkan pengamatan (inderawi) + alat bantu teknologi maka akses pengamatan total terhadap alam ini sangat terbatas oleh kemampuan kesadaran dan keterbatasan fisik indera manusia.

Bisakah TOE di gambarkan se utuhnya dalam jejaring (matrix) fisika dengan mengandalkan semata pengamatan indera ?

Sulit,kalau boleh disebut tidak bisa, Sebagai contoh di dunia kuantum saja pengamatan manusia sudah blur-masuk ke dunia "ilusi" (?).Jadi TOE ini kalau di papar sebenarnya akan menyentuh batas batas metafisika,Apakah bila di tarik ke awal terciptanya alam maupun ke aspek dimensi kuantum nya

Kita harus menghadapi kenyataan bahwa beberapa konsep dalam teori-teori sains seperti mekanika kuantum dan relativitas sangat jauh dari pengalaman sehari-hari kita.Maka teori teori sains ibarat menemukan kepingan potongan puzzle dari realitas

Bagaimana jalan keluar untuk bisa memahami konsep TOE secara utuh kalau secara ilmu fisika sulit di integrasikan menjadi sebuah gambar "puzzle" utuh ?

Maka untuk menyatu padukan sesuatu yang secara fisika-berdasar penglihatan indera-observasi empiris tidak bisa  perlu bantuan semacam "pandangan metafisis" yang diwakili oleh apa yang kita fahami sebagai "kesadaran"

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun