Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang kembali menyelenggarakan kuliah tamu dalam rangka Pembekalan Magang MBKM 2023 pada Hari Rabu, 08 Maret 2023 dengan tema Manajemen Humas dan Komunikasi Digital. Acara yang digelar tertutup di Aula Lt. 4 Fakultas Sains dan Teknologi UIN Malang, Jalan Gajayana No. 50, Dinoyo, Lowokwaru, Kota Malang dihadiri oleh civitas akademika Jurusan MPI Semester 6 dengan manggait mitra Humas UIN Malang dan Hasta Group sebagai narasumber.
Kuliah tamu yang terbagi menjadi dua sesi, dengan masing-masing sesi dinarasumberi oleh ahli dibidang Humas, Alitha Natriezia Rachmayanti Putri, S.E. dan bidang Komunikasi Digital, Dr. Atika Candra Larasati, M.Si., sukses membuat mahasiswa semangat dan memiliki motivasi untuk melek teknologi di era modern.
Tampil sebagai narasumber pertama dengan judul "Menjadi Humas dan Content Creator yang Baik", Alitha Natriezia Rachmayanti Putri, S.E. memaparkan materi dengan semangat dan santai. Menurutnya, humas (hubungan masyarakat) sebagai public relations dapat menciptakan pengertian pada publik yang baik dan memperdalam kepercayaan publik terhadap suatu instansi, lembaga atau perusahaan. Beberapa tujuan dari humas, yaitu: (1) menampung saran-saran; (2) mempengaruhi opini publik; (3) memperluas jangkauan; dan (4) mewujudkan kerja sama harmonis antar berbagai pihak. Selain itu, humas juga memiliki peran penting, seperti penghubung, pengomunikasi, pendukung, dan publikator. Beberapa tugas humas yang menonjol, diantaranya:
- Menciptakan kesan atau image yang baik
- Memberikan pengetahuan dan pengertian
- Menciptakan ketertarikan
- Mengusakan penerimaan
- Memberikan simpati
Salah satu cara humas yang paling efektif untuk menyebarkan informasi di era digital ini yaitu dengan menjadi content creator atau pembuat konten di media sosial. Melihat banyaknya pengguna media sosial pada sebagian masyarakat, membuat informasi mudah tersebar dengan media sosial. Beberapa cara untuk menjadi pembuat konten yang baik, yaitu: (1) kenali target pemirsa dan peminat konten; (2) pilih platform media yang sesuai dengan kondisi; (3) buat konten yang unik dan sesuai dengan bidang yang diminati; (4) konsesten dan aktif di media sosial; dan (5) selalu update dan mengikuti trend dengan bijak.
Sesi kedua, dinarasumberi oleh Dr. Atika Candra Larasati, M.Si. sebagai creative director dari Hasta Group yang bergerak dalam bidang digital agency and branding di Malang. Pengambilan judul "Komunikasi Digital, Teknologi Perkantoran, dan Etika Magang", dikemas dengan penyampaian simple dan by riset (pengalaman). Menurutnya, era digital telah mendorong perubahan terhadap trend permintaan pekerjaan. Perusahaan akan fokus mengedepankan pemanfaatan teknologi dan kecenderungan pemaksimalan data. Itulah mengapa seharusnya mahasiswa harus dibekali basic skill yang berbau digitalisasi untuk bisa bersaing di dunia kerja.
Khusus di Hasta Group, seluruh karyawan diharapkan mampu menggunakan dan mengurus media sosial untuk melaksanakan kampanye pemasaran media sosial guna mempengaruhi target. Beberapa soft skill yang dibutuhkan berupa:
- Komitmen untuk selalu ingin upgrade skill digital
- Story telling
- Empati
- Keingintahuan
Penggunaan teknolgi dalam perkantoran juga memperhatikan beberapa hal berikut, yaitu:
- Teknologi yang dipakai harus yang benar-benar diperlukan
- Jenis teknologi hendaknya praktis
- Mengurangi biaya pelaksanaan pekerjaan
- Teknologi bisa digunakan untuk macam-macam pekerjaan
- Pemeliharaannya mudah
- Sesuai dengan kemampuan pegawai
- Sesuai dengan pekerjaan
Selesai sesi kedua, dilakukanlah sesi penyerahan cindera mata dari program studi MPI kepada para narasumber yang telah menyempatkan waktu dan mau berbagi ilmunya untuk mahasiswa.
"Teruslah berkarya. Jika Anda berhasil, teruslah berkarya, Jika Anda gagal, teruslah berkarya. Jika Anda tertarik, teruslah berkarya. Jika Anda bosan, teruslah berkarya. Karena sebuah karya tidak akan hilang dan tidak aka nada habisnya". by Alitha Natriezia Rachmayanti Putri, S.E.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H