Mohon tunggu...
Queena Qurrata Aini
Queena Qurrata Aini Mohon Tunggu... Mahasiswa - Tim PPK Ormawa Himasiera IPB University

Tim PPK Ormawa Himasiera IPB University

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tim PPK Ormawa Himasiera Adakan Pembelajaran TOGA untuk Persiapkan Pembentukan Komunitas Ubaran

11 September 2023   19:16 Diperbarui: 11 September 2023   19:58 123
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

KOMPASIANA, BOGOR - Warga ikuti pembelajaran TOGA ke-3 pada Sabtu (9/9/2023) sebagai persiapan menjadi anggota Komunitas Ubaran.


Pada Sabtu, 9 September 2023 Tim Program Pengembangan Kapasitas Organisasi Mahasiswa (PPK Ormawa) Himpunan Mahasiswa Peminat Ilmu-ilmu Komunikasi dan Pengembangan Masyarakat (Himasiera) mengadakan pembelajaran TOGA ke-3. Pembelajaran ini diikuti oleh calon anggota Komunitas Ubaran yang merupakan perwakilan dari masing-masing RW. Pembelajaran dilakukan untuk mempersiapkan calon anggota agar siap menjalani berbagai kegiatan yang akan dilakukan oleh komunitas.

Kegiatan pembelajaran ini diadakan di green house yang bertempatan di RW 1 Desa Neglasari. Materi yang diberikan pada pembelajaran ke-3 ini adalah mengenai perawatan TOGA, hama, dan pemanenan. Sebelumnya telah dilaksanakan pula kegiatan pembelajaran pertama dengan materi media tanam serta pembelajaran kedua dengan materi pembibitan dan penanaman.

Kegiatan pembelajaran diawali dengan penjelasan materi dan pembagian modul oleh Tim PPK Ormawa Himasiera. Pembelajaran dilanjutkan dengan demonstrasi dengan tujuan agar calon anggota dapat melihat secara langsung dan harapannya mampu mengimplementasikannya. Kegiatan diakhiri dengan pelaksanaan post test untuk mengukur keberhasilan pembelajaran.

"Semoga nantinya komunitas ini bisa menjadi pelopor di masyarakat dalam memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam tanaman obat, dan kedepannya bisa memberikan manfaat lebih baik di bidang ekonomi maupun Pendidikan bagi anggota komunitas nya itu sendiri maupun bagi warga desa Neglasari lainnya," harap Fauzan Naufal, Ketua PPK Ormawa Himasiera.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun