Mohon tunggu...
Tutut Setyorinie
Tutut Setyorinie Mohon Tunggu... Lainnya - Pegiat Lingkungan

Warga Bekasi. Bermukim dekat TPST Bantar Gebang. Sedang belajar mengurangi sampah dengan 𝒎𝒆𝒏𝒈𝒐𝒎𝒑𝒐𝒔 dan 𝒅𝒊𝒆𝒕 𝒑𝒍𝒂𝒔𝒕𝒊𝒌. Yuk, bareng!

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Memasuki Semester Baru, Inilah Hal-hal yang Perlu Dipersiapkan Mahasiswa

6 September 2018   10:11 Diperbarui: 6 September 2018   12:02 1759
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi: https://www.arageek.com

Bulan September telah tiba. Hal ini mempunyai arti berakhirnya masa hibernasi alias libur panjang bagi mahasiswa, sekaligus pertanda datangnya semester baru. Tidak seperti anak sekolah yang menyambut tahun ajaran baru dengan euforia untuk membeli buku baru, seragam baru, dan sepatu baru, mahasiswa umumnya tidak memiliki euforia sama sekali.

Bagi mahasiswa, terutama mahasiswa tingkat akhir, lahirnya semester baru berarti mereka harus berkutat dengan mata kuliah yang semakin sulit, dosen yang semakin tidak bisa diajak berkompromi, dan hari libur yang menjelma menjadi hari penuh tugas. Meski begitu, ada juga yang senang, karena lahirnya semester baru berarti semakin dekat waktu mereka menuju hari kelulusan a.k.a wisuda.

Nah bagi kamu yang sedang berjuang di pertengahan kuliah, inilah hal-hal yang perlu kamu siapkan seiring dengan datangnya semester baru.

1. Berburu buku

Ilustrasi: https://www.aa.com.tr
Ilustrasi: https://www.aa.com.tr
Salah satu hal wajib yang perlu dimiliki oleh seorang mahasiswa adalah buku. Karena melalui buku, berbagai macam ilmu dan tugas disalurkan oleh para dosen.

Walau di era millenial ini peran buku banyak digantikan oleh powerpoint atau e-book, namun masih banyak dosen yang mengharuskan setiap mahasiswa memiliki minimal satu buku cetak sebagai bahan kuliah. Maka dari itu, berbuku buku merupakan rutinitas wajib menjelang semester baru.

Berburu buku tidak selalu dengan membeli buku lho.. Apalagi bagi kalian yang tidak punya cukup uang untuk membeli buku yang harganya berkisar 100 ribu ke atas. Lalu bagaimana caranya?

Pertama, manfaatkan koneksi kakak tingkat. Salah satu cara ampuh untuk memiliki buku adalah dengan meminjamnya ke kakak tingkat yang telah mendapatkan mata kuliah yang sama. 

Walau menemukan kakak tingkat yang punya buku cukup sulit, tapi cara ini lebih praktis daripada harus mengubek-ubek toko buku. Ini adalah salah satu alasan mengapa kamu harus ikut organisasi di kampus, ya, untuk menambah koneksi pertemanan sehingga kamu akan lebih mudah mendapatkan buku.

Kedua, manfaatkan perpustakaan. Perpustakaan adalah gudang buku. Maka bagi kamu yang jarang apalagi belum pernah menginjakan kaki di perpustakaan kampus, cobalah ke sana sekali-kali. Siapa tahu buku incaranmu ternyata berdiam diri di perpustakaan selama ini.

Keuntungan meminjam buku di perpustakaan adalah kamu dapat mendapatkan buku itu secara gratis. Namun kelemahannya adalah kamu hanya dapat meminjam sesuai dengan jangka waktu yang telah diatur oleh petugas perpustakaan, biasanya sekitar dua minggu. 

Jika buku yang disediakan di perpustakaan cukup banyak, kamu dapat menyiasatinya dengan meminjam buku lainnya. Namun jika buku itu hanya satu-satunya di perpustakaan, kamu bisa memanfaatkan teknik nego.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun