Mohon tunggu...
S Aji
S Aji Mohon Tunggu... Lainnya - Story Collector

- dalam ringkas ingatan, tulisan tumbuh mengabadikan -

Selanjutnya

Tutup

Book Artikel Utama

Menulis Buku dan Mencintai Papua

31 Maret 2024   13:04 Diperbarui: 1 April 2024   11:33 472
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagian isi buku yang bercerita wilayah Pegunungan Arfak | Dok: S Aji

Asal-usul Kelahiran

Di bulan Agustus 2022, di tengah masa-masa rehat paskahidup di Katingan Kalimantan Tengah, saya mendapat tawaran dari kawan-kawan Bentara Papua. Tawaran tersebut adalah mengerjakan buku satu dasawarsa perjalanan organisasi mereka. 

Bentara Papua adalah organisasi masyarakat sipil (OMS) atau Non-Goverment Organization/NGO lokal yang didirikan oleh sekumpulan anak-anak muda sejak tahun 2012 di Manokwari, Papua Barat. Sebagian besar mereka merupakan alumnus Universitas Papua (UNIPA).  

Tawaran profesional ini merupakan tantangan yang serius sekaligus kehormatan mengingat aktivitas kepenulisan saya selama ini hanya sebatas blogger di platform Kompasiana. Saya belum pernah dikontrak untuk menulis dengan tema semacam ini.

Sesudah bersetuju, saya memulai dengan menyusun ide dasarnya. Ide sentral di balik kerangka tersebut adalah meletakan Bentara Papua sebagai salah satu aktor dari Organisasi Masyarakat Sipil yang terlibat dalam usaha-usaha pemberdayaan dan penguatan eksistensi masyarakat adat. 

Dalam pasang surut kerja perubahan ini, Bentara Papua adalah refleksi dari pertumbuhan gagasan dan tindakan kolektif yang terus menerus berkembang seturut perkembangan masyarakat kampung dimana Bentara Papua merumuskan kerja pengorganisasian dan pengembangan sumber daya tempatan. Tentu saja, di dalamnya, interaksi dengan jejaring organisasi masyarakat sipil serta lembaga donor adalah bagian yang mewarnai pertumbuhan tersebut. 

Dengan ide tesebut, bersama-sama kami mendiskusikan kerangka atau outline yang akan menjadi panduan penyusunan buku. Deadline yang disyaratkan untuk menyelesaikan draft versi pertama adalah 3 bulan.

Merealisasi Ide Penulisan

Dari ide sentral dan kerangka penulisan itulah, sembari mengerjakan riset sumber-sumber sekunder yang berserak dari tahun 2012, saya melakukan perjalanan ke kampung-kampung. 

Perjalanan ini bertujuan melihat langsung apa yang sudah dikerjakan kawan-kawan Bentara Papua dan wawancara dengan subyek-subyek kunci yang bermukim di tiga bentang alam sepanjang bulan September hingga Oktober; waktu yang sesungguhnya sangat singkat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun