Dari situs Internet Movie Database (IMdb), film Extraction 2 yang baru saja tayang di Netflix dituliskan mendapat rating 8,1/10 untuk wilayah Amerika Serikat.
Sedangkan di Australia, film yang merupakan sekuel dari Extraction (2020) mendapat rating 7,8/10. Adapun di sekitar India dan Bangladesh, yang menjadi lokasi utama dari cerita film pertama, ia mendapat rating masing-masing 8,5/10 dan 8,4/10.
Angka-angka ini lumayan tinggi, dan segera mengingatkan pada kesuksesan tahun 2020.Â
Saat itu, Extraction yang berkisah misi penyelamatan tentara bayaran di tengah kota Dhaka, Bangladesh yang sesak berhasil meraup penonton sebanyak 90 juta rumah tangga. Ini terjadi dalam sebulan penayangan di platform Netflix.Â
Mengutip artikel berjudul "Extraction", Ketika Kamu Ingin Tembak-tembakan Saja, keberhasilan mendapatkan respon penonton sebanyak itu membuat Chris Hemsworth mengucapkan banyak-banyak terima kasih. Aktor kelahiran 1983 ini juga mengatakan jika para penonton telah membuat film ini menjadi nomor satu di planet (yang sedang kelimpungan dihajar pagebluk Covid-19).
Identitas Film. Sesudah 3 tahun berlalu, Extraction 2 masih mempertahankan formasi lama. Chris Hemsworth (Tyler Rake), Golshifteh Farahani (Nik Khan) dan Adam Bessa (Yaz Kahn) tetaplah sebagai protagonis utama.Â
Formasi ini didukung oleh Olga Kurylenko (Mia), Idris Elba (Alcott), dan aktris Tako Tabatadze. Selain itu, melibatkan atlet panco profesional (arm-wrestler) asal Georgia, Levan Saginashvili. Serta beberapa nama baru yang profilnya masih belum tercatat di Wikipedia.Â
Sementara dari balik layar, sosok Sam Hargrave masih bertindak sebagai sutradara. Joe dan Anthony Russo di bagian produser, dan Joe tetap menjadi penulis cerita. Dua Russo atau yang dikenal dengan "Russo Brothers" bukanlah sembarang nama.Â
Mereka adalah kombinasi di balik sukses empat film produksi Marvel Cinematic Universe. Yaitu Captain America: The Winter Soldier (2014), Captain America: Civil War (2016), Avengers: Infinity War (2018) dan Avengers: Endgame (2019).