Mohon tunggu...
Tuti Alawiyah RA
Tuti Alawiyah RA Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi, Penulis, Pemimpi

Kategori menulis: Fiksiana, Lyfe, dan Olahraga IG @tara.alawiyahra_

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Hasil Wakil Indonesia di Babak Perempat Final All England 2023: 3 Sektor Gugur

18 Maret 2023   07:07 Diperbarui: 18 Maret 2023   07:11 146
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gregoria menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor tunggal putri yang mengikuti turnamen All England ini, perjalanan Gregoria Mariska Tunjung ke babak perempat final ini juga bisa dibilang sulit, di babak awal atau babak 32 besar Gregoria sudah bermain rubber melawan wakil Denmark, Line H, Kjaersfeldt, dengan perolehan poin 15-21, 21-12 dan 22-20, tentunya pertandingan ini dimenangkan oleh Gregoria. Lalu, di babak 16 besar Gregoria harus menghadapi wakil Thailand Lalinrat Chaiwan dengan hanya dua set saja yaitu 21-11 dan 21-19.

Ketiga, di sektor tunggal putra yaitu Anthony Sinisuka Ginting.

Ginting harus kalah setelah melawan pemain asal Denmark Anders Antonsen melalui rubber game 14-21, 21-9, dan 17-21. Ginting menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil melaju ke babak perempat final, tetapi Ginting bukan satu-satunya wakil yang bertanding di turnamen All England 2023 ini, terdapat tiga rekannya yang sebelumnya bertanding tetapi sudah gugur di awal-awal, yaitu terdapat Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo da Shesar Hiren Rhustavito.

Perjalanan Ginting sampai di babak perempat final ini cukup mulus, di babak 32 besar ia berhasil menang setelah melawan wakil Thailand Kantaphon Wangcharoen dengan dua set langsung, 21-17 dan 21-19. Lalu, di babak 16 besar Ginting kembali menang setelah melawan pemain asal India, Prannoy H. S melalui rubber game, 22-10, 15-21 dan 21-17.

Itulah ketiga wakil dari tiga sektor yang harus gugur di babak perempat final ini.

Adapun wakil yang gugur lainnya yaitu seperti pasangan ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang kalah atas pasangan China, Liang Weikeng/Wang Chang dengan rubber game, 21-13-19-21, 18-21 dan pasangan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang harus kalah dari rekan senegaranya yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, 18-21 dan 13-21.

Dari dua wakil yang gugur tersebut masih menyisakan dua pasangan lagi di sektor ganda putra ini yang akan bertanding di babak semifinal nanti. Pertama, terdapat pasangan Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan yang pada babak perempat final berhasil menang melawan pasangan asal China, Liu Yuchen/Ou Xuanyi dengan rubber game, 16-21, 21-19 dan 21-19. Kedua, terdapat pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang berhasil menang melawan rekan senegaranya Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.

Di sektor ganda campuran juga masih menyisakan wakilnya yaitu satu wakil pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang pada babak perempat final ini berhasil menang setelah melawan pemain asal Jepang, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya dengan rubber game, 21-19, 15-21 dan 21-19.

Dengan hasil tersebut, wakil Indonesia menyisakan 3 wakilnya yang akan bertanding di babak semifinal nanti, dua di sektor ganda putra dan satu di sektor ganda campuran.

Kita doakan tiga wakil di dua sektor yang akan bertanding di babak semifinal ini bisa bermain dengan maksimal dan bermain bagus hingga bisa bertanding melaju ke babak final, aamiin. Adapun para wakil yang gugur, tetap semangat dan semoga bisa kembali kuat di turnamen lainnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun