Barabai -- Sebagai wujud kepedulian kepada sesama yang membutuhkan, Pramuka Saka Wira Kartika Pangkalan Koramil 05/Pandawan dibawah jajaran Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah menyerahkan bantuan hasil penggalangan dana kepada warga yang tertimpa musibah kebakaran, Jum'at (18/02).
Kebakaran yang terjadi hari Minggu (13/02) sekitar pukul 09.45 Wita di Desa Setiap RT 007 Kec. Pandawan Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) Kalimantan Selatan menghanguskan 1 unit rumah milik Suriani.
Instruktur Saka, Sa'dillah mengungkapkan kegiatan yang dilakukan ini merupakan bagian dari pembinaan organisasi, mengembangkan kreativitas, inisiatif serta kepedulian kepada sesama dalam bentuk bakti sosial kemasyarakatan.
"Semoga dengan diserahkannya bantuan ini dapat membantu meringankan beban saudara kita yang terdampak musibah dan sudah seharusnya sebagai sesama kita harus dapat saling tolong menolong," katanya.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI