Mohon tunggu...
Tsaqila Alhadaini Suryani
Tsaqila Alhadaini Suryani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Djuanda Bogor

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN-T UNIDA Bogor Melakukan Sosialisasi Budikdamber kepada Masyarakat di Kampung Ciater

9 September 2023   20:04 Diperbarui: 9 September 2023   20:07 134
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi, Sosisalisasi dan Demonstrasi Budikdamber  kepada Masyarakat Kampung Ciater, Desa Sukaraja

Bogor, 04/09/2023-Mahasiswa KKN-T Kelompok 2 Fakultas Pertanian Universitas Djuanda Bogor melakukan sosialisasi dan demonstrasi mengenai Budidaya Ikan Dalam Ember (BUDIKDAMBER) kepada masyarakat di Kampung Ciater, Desa Sukaraja, Kabupaten Bogor. Kegiatan ini dilakukan pada hari Senin, 04 September 2023 di halaman rumah Bapak Endang sekaligus Ketua RT sempat, kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Endang selaku Ketua RT, Bapak Dr. Ir. Apendi Arsyad, M.Si. selaku dosen pembimbing lapangan (DPL) Kelompok 2, pemuda Kampung Ciater, serta masyarakat Kampung Ciater. 

Menurut penelitian Lestari dan Rohmah (2021), Budikdamber merupakan sistem budidaya ikan dan tanaman di dalam ember dengan menggunakan sistem aquaponik sederhana (tanpa pompa) dengan memaksimalkan penggunaan lahan dan mengefisiensikan pemanfaatan hara dari sisa pakan dan metabolisme ikan untuk pertumbuhan dan perkembangan tanaman. Budikdamber merupakan salah satu teknik budidaya yang ramah lingkungan, karena air dalam ember yang mengandung sisa pakan dan metabolisme dari ikan dapat dimanfaatkan oleh tanaman sebagai sumber unsur hara. 

Dokumentasi, Pengenalan Budikdamber kepada Masyarakat Kampung Ciater, Desa Sukaraja
Dokumentasi, Pengenalan Budikdamber kepada Masyarakat Kampung Ciater, Desa Sukaraja

Ikan yang digunakan pada sosialisasi dan demonstrasi budikdamber ini adalah ikan lele, sedangkan sayuran yang digunakan adalah kangkung. Ikan lele dipilih karena perawatannya yang relatif mudah dan tidak terlalu memerlukan perawatan khusus serta mampu hidup di lingkungan yang minim oksigen. Sedangkan tanaman kangkung dipilih karena perawatannya yang cukup mudah serta waktu panen yang cepat. 

Kegiatan ini meliputi sosialisasi mengenai Budikdamber, mulai dari pengertian, tujuan, serta manfaat dari pelaksanaan Budikdamber. Kegiatan ini juga meliputi pelatihan pembuatan Budikdamber yang  dijelaskan dan di praktikkan langsung oleh anggota KKN-T Kelompok 2 Fakultas Pertanian.

Dokumentasi, Pelatihan dan Pemaparan Pembuatan Budikdamber kepada Masyarakat Kampung Ciater, Desa Sukaraja
Dokumentasi, Pelatihan dan Pemaparan Pembuatan Budikdamber kepada Masyarakat Kampung Ciater, Desa Sukaraja

Kegiatan sosialisasi dan demonstrasi pembuatan Budikdamber ini mendapat respon yang positif dari masyarakat Kampung Ciater, Desa Sukaraja. Dari pelaksanaan kegiatan sosialisasi dan pelatihan pembuatan Budikdamber ini, diharapkan mampu memberikan motivasi kepada masyarakat kampung Ciater agar dapat memanfaatkan pekarangan rumah (lahan sempit) sebagai tempat untuk melakukan budidaya ikan sekaligus budidaya ikan guna meningkatkan ketahanan pangan keluarga.

Dokumentasi, Pelatihan dan Pemaparan Pembuatan Budikdamber kepada Masyarakat Kampung Ciater, Desa Sukaraja
Dokumentasi, Pelatihan dan Pemaparan Pembuatan Budikdamber kepada Masyarakat Kampung Ciater, Desa Sukaraja

Kelompok 2 KKN-T

Fakultas Pertanian

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun