Mohon tunggu...
Tri Wibowo
Tri Wibowo Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Amatir

Contac IG: wibowotri_ email: the_three_3wb@yahoo.co.id

Selanjutnya

Tutup

Bola

Persib Bandung Lambat dalam Ambil Langkah Berburu Pemain

8 Januari 2019   08:47 Diperbarui: 8 Januari 2019   11:54 394
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Persib Bandung adalah salah satu klub yang bisa dikatakan lambat dalam perburuan pemain guna mengarungi musim kompetisi 2019. Tak jarang para bobotoh selalu menyuarakan berbagai isu pemain yang akan bergabung ke Persib Bandung, siapa, dan darimana asalnya. 

Sampai dengan artikel ini diterbitkan (08/01/19) Persib Bandung baru merilis nama pelatih yang akan menahkodai tim berjuluk Maung Bandung itu. Nama pelatih juga sempat menjadi kontroversi setelah nama Luis Milla mantan pelatih Timnas diisukan akan melatih Persib Bandung, namun management lebih memilih Milian Radovic yang menjadi pelatih pada musim 2019.

Beberapa pemain asing yang dikabarkan keluar iyalah Jonatan Bouman dan Ih yun ko. Untuk pemain lokal juga masih belum ada kepastian, kecuali Eka Rhamdani yang sudah positif memutuskan untuk gantung sepatu alias pensiun. Disalah satu akun Instagram bahkan memposting seolah mempertanyakan apakah pemain lokal dan asing akan dipertahankan. 

whatsapp-image-2019-01-08-at-08-16-25-2-5c342d16677ffb78e2447ad5.jpg
whatsapp-image-2019-01-08-at-08-16-25-2-5c342d16677ffb78e2447ad5.jpg
Dari akun tersebut seolah mempertanyakan bagaimana nasib kiper Imade Wirawan, pemain bertahan Bojan Malisic, Straiker Peatrich Wanggai, dan pemain Muda Persib Sabil.

whatsapp-image-2019-01-08-at-08-16-25-1-5c342cfb43322f44060d14a4.jpg
whatsapp-image-2019-01-08-at-08-16-25-1-5c342cfb43322f44060d14a4.jpg
Akun lain juga menyindir terkait dengan apakah tidak diumumkan pemain incaran Persib merupakan salah satu strategi atau kejutan yang akan dilakukan oleh manajemen.

yang pasti, dengan nama besar dan juga dengan kondisi keuangan yang baik, bobotoh mengharapkan adanya pemain yang berkualitas dan bisa mengangkat prestasi persib bandung. Espektasi itu semata-mata lahir karena Persib Bandung juga pernah memberikan kejutan dengan mendatangkan Michel Essien dan Carlton Cole sebagai marque Player. Kegalauan para wartawan dan pendukung Persib ada kaitannya dengan beberapa klub yang sudah mengumumkan pemain-pemain yang bergabung, salah satunya adalah Madura United dan tim promosi Kalteng Putra. Para pendukung persib berharap agar pemain yang bergabung sesuai dengan espektasi, mengingat musim ini juga merupakan ujian bagi pelatih anyar Persib untuk menjawab tantangan dimusim 2019. 

Follow IG wibowotri_

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun