Mohon tunggu...
Tri Muhamad Robi
Tri Muhamad Robi Mohon Tunggu... Insinyur - Tukang Gambar di kontraktor BUMN

Saya seorang Engineer, senang menggambar, Menyukai sepakbola.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN-T UNMA Gelar Literasi Digital Pengembangan UMKM Melalui Internet di Desa Songgom Lor Brebes

13 September 2023   15:59 Diperbarui: 13 September 2023   17:49 118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi kkn-t unma

Selasa 29 Agustus 2023 

Mahasiswa KKN-T Universitas Majalengka melaksanakan kegiatan Sosialisasi Literasi Digital dengan tema Pengembangan UMKM Melalui Internet yang dilakukan di Balai Desa Songgom Lor dengan pemateri sosialisasi yaitu Bapak E. Mulya Syamsul M. Pd. Kegiatan ini melibatkan masyarakat pelaku usaha UMKM di Desa Songgom Lor. Sosialisasi ini dilakukan untuk memungkinkan pelaku usaha memiliki jangkauan pemasaran yang lebih luas bahkan bisa sampai ke pelosok negeri.

Dalam era digital yang semakin berkembang, literasi digital menjadi keterampilan yang sangat penting bagi semua orang. Literasi digital tidak hanya berarti memiliki akses ke internet, tetapi juga kemampuan untuk menggunakan internet dengan bijak, aman, dan efektif. Literasi digital adalah kemampuan untuk mencari, mengevaluasi, mengintegrasikan, dan menggunakan informasi secara efektif dari berbagai sumber online.

Internet yaitu sistem jaringan komputer yang saling terhubung secara global dengan menggunakan paket protokol internet (TCP/IP) untuk menghubungkan perangkat di seluruh dunia. Sektor yang dapat disentuh dengan internet yaitu semua hal yang menjadi pekerjaan manusia. 

Penting nya digitalisasi untuk UMKM :

1. Pertama, karena digitalisasi mampu menolong UMKM untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas. 

2. Dapat membantu UMKM membuka pasar dan pelanggan baru.  

3.Dapat membantu UMKM untuk meningkatkan financial stability dan sustainability yang dapat menunjang produk UMKM di pasar dengan identitas halal. 

Dalam kegiatan sosialisasi tersebut hal yang disampaikan diantaranya pengertian internet, pentingkah mengetahui internet, sektor yang dapat disentuh dengan internet, mengapa digitalisasi penting untuk umkm, produk UMKM yang dapat diterima di pasar. Dengan adanya sosialiasi ini diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan internet sebagai fasilitator pemasaran.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun