Mohon tunggu...
TRI ASNITAANDHIKAWATI
TRI ASNITAANDHIKAWATI Mohon Tunggu... Guru - guru kelas

hobi menari

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Memeriahkan HGN Tahun 2022

16 November 2022   13:55 Diperbarui: 16 November 2022   14:00 104
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Memeriahkan HGN atau Hari Guru Nasional pada tahun 2022. Guru-guru dikecamatan Bandar Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Mengadakan serangkaian acara lomba-lomba yang sangat menarik dan seru. Peserta lomba berasal dari anggota Persatuan Guru Kecamatan Bandar yang tersebar diseluruh Sekolah Dasar/Sederajat, Sekolah Menengah Pertama/sederajat, dan Sekolah Menengah Atas/sederajat. Acara tersebut juga tidak hanya dilaksanakan selama satu hari saja. Acara digelar selama beberapa hari mengingat jenis lombanya juga beragam. Acara dimulai pada tanggal 16 Nopember 2022 sampai tanggal 19 Nopember 2022. Walaupun kegiatan lomba dilaksanakan tidak satu hari, namun kegiatan pembelajaran berjalan seperti biasanya. karena tanggung jawab seorang guru untuk mendidik  para peserta didik adalah yang utama. 

Lomba-lomba pada peringatan Hari Guru Nasional pada tahun 2022 adalah seperti bulu tangkis, sepak bola mini,voli,solo vokal putra dan putri, dan juga masih banyak lagi. Kegiatan ini bertujuan memupuk kekompakan para guru apalagi selama beberapa tahun kebelakang memang jarang dan bahkan tidak ada kegiatan karena adanya pandemi Covid-19. Agar rasa memiliki, persatuan, dan saling mengenal satu dengan yang lain lebih menggema. Maka event HGN adalah salah satu perekat hubungan para guru ini. Selain itu, menurut saya pribadi kegiatan ini juga lebih membuat jiwa kompetisinya naik, agar ketika nantinya ada event lomba antar sekolah dalam lomba kecamatan ataupun ada lomba dikabupaten dan lain sebagainya. Jiwa kompetisi pada guru untuk membimbing peserta didik untuk bertanding dan menang menjadi lebih besar.

SELAMAT HARI GURU NASIONAL TAHUN 2022

Mari Terus Memupuk Rasa Tidak Punya Lelah Dalam Mendidik Untuk Para Guru Di Indonesia

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun