Rumor yang menyebut Eric Bailly selangkah lagi menuju pintu keluar Manchester United semakin berhembus kencang. Bek senior timnas Pantai Gading ini hampir mencapai kesepakatan dengan AS Roma.
Bailly sendiri sebenarnya masih ingin memperkuat Setan Merah, bahkan dia selalu berupaya untuk menampilkan permainan terbaiknya di bawah asuhan manajer baru Erik ten Hag dan dipercaya masih memiliki peluang untuk bermain, namun ketika ten Hag mendatangkan bek baru dari Ajax Lisandro Martinez peluangnya untuk bermain semakin menipis.
Manajer AS Roma, Jose Mourinho dikabarkan tertarik untuk meminang mantan pemainnya tersebut untuk mengisi lini pertahanan Roma. Namun dari laporan media the sun, Eric Bailly pindah bukan dengan status permanen melainkan status pinjaman terlebih dahulu selama 1 musim penuh dengan opsi permanen  senilai £7 juta pounds di musim berikutnya.
Jika kepindahan itu selesai, Bailly akan bergabung dengan pemegang Liga Konferensi Eropa bersama Mourinho yang ingin menembus 4 besar Serie A, ini akan menjadi pukulan besar bagi klub Fulham yang beberapa minggu terakhir tertarik untuk meminang mantan bek Villarreal tersebut. Begitupun juga dengan AC Milan yang pernah menjalin kontak dengan agen Bailly dan Manchester United.
AS Roma sendiri akan tampil eye-cathing musim ini, bagaimana tidak mereka sudah mengamankan jasa mantan pemain Manchester United lainnya  yakni Nemanja Matic serta playmaker Paulo Dybala dari Juventus secara gratis. Bahkan masih ada kans juga untuk mereka mendapatkan tanda tangan Georginio Wijnaldum dengan status pinjaman juga.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H