Mohon tunggu...
Accidental Traveler Yudhinia Venkanteswari
Accidental Traveler Yudhinia Venkanteswari Mohon Tunggu... karyawan swasta -

Call me Ririe. An accidental traveler, yet a zealous worker. Author of @JalanJalanHemat ke Eropa, globetrotter wannabe, ngaku backpacker tapi ga punya backpack, open water diver, it's just me anyway... Feel free to share my blog to others. :)

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

Cue Cards

28 April 2012   12:07 Diperbarui: 25 Juni 2015   06:00 86
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Point A

Hi! Kamu baru saja menemukan Point A. Silahkan matikan GPS-mu sekarang untuk menghemat baterai, masukkan dalam dry bag yang tersedia, dan bawalah bersamamu. Bersama cue card ini, kamu akan menemukan sebuah dayung. Di ujung jalan ini ada sebuah perahu kayak, ikuti aliran sungai hingga ke hilir. Saat melihat pelampung dengan bendera hijau, menepilah dan tambatkan perahu di pilar yang tersedia. Petunjuk menuju point B ada disana. Hati-hati ya!

Point B

Senang bertemu denganmu di Point B. Sebaiknya peras dulu bajumu supaya tidak menempel di badan, tapi sayang kamu nggak akan punya waktu untuk mengeringkannya. Kamu kedinginan? Tenang, tujuan berikutnya akan menghangatkanmu. Nyalakan GPSmu dan masukkan Latitude xxx dan Longitude yyy. Sampai jumpa!

Point C

Hmm.. bagaimana kamu bisa menemukan Point C ini? Oh ya, tentu saja GPS. Lumayan hangat kan api unggun ini? Jangan terlalu nyaman disini, karena di dekat sini ada sarang si raja hutan. Bersama cue card ini ada sebuah obor yang bisa kamu nyalakan dengan bantuan api unggun, dan sebilah belati yang semoga tak perlu kamu gunakan. Tujuan berikutnya ada di Latitude xxx dan Longitude yyy.

Point D

Selamat datang! Untuk sampai di Point D ini tentunya kamu sudah merangkak di kolam penuh lumpur. Dibawah pesan ini ada hammock yang bisa kau ikatkan ke pohon untuk beristirahat. Mungkin hari ini terlalu ringan buatmu dengan bantuan GPS. Esok pagi silahkan tinggalkan GPSmu bersama hammock, dan gunakan kompas yang tersedia.

-----

Ditulis pada pertemuan RLWC 28 April 2012 dengan tema sebuah kejadian yang menegangkan atau penting bagi si narrator, dari sudut pandang orang kedua.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun