Meriahnya Penyambutan Anggota pada On Boarding Trashranger Indonesia
Antusias serta kemeriahan nya penyambutan anggota di On Boarding Trashranger Indonesia telah diselenggarakan secara online via YouTube dan Zoom. Acara ini berlangsung pada pukul 19.45 sampai 21.45, yang dilaksanakan oleh tim pusat Trashranger Indonesia seperti Founder, Co Founder serta pengurus, Senin (05/02/24).
Penyambutan Anggota di On Boarding Trashranger Indonesia begitu tampak istimewa dengan tujuan keberlanjutan mengarah pada masa depan lingkungan di Indonesia yang akan seperti apa, kalo bukan dari kita sendiri yang mengelolanya. Serta ditemani senyuman dan semangat dari sekian banyak peserta. Perlu diketahui peserta/anggota yang mendaftar pada Open Recruitment yang lalu mencapai 2000 Anggota.
Hal ini menjelaskan meriahnya penyambutan anggota pada On Boarding kali ini, karena yang mengikuti On Boarding malam ini hampir 1000 orang dengan sekitar 950 orang yang menontonmenonton pada platform YouTube dan Zoom Meeting.
Dengan antusias dan meriahnya penyambutan anggota baru dapat membawa berjalan nya acara yang di awali dengan sambutan hangat dan Penjelasan Community Profile dari Founder Trashranger Indonesia Dimas Dwi Pangestu yang telah diserahkan dari MC On Boarding tadi malam.
Dalam pemaparan nya "Kalian tahu mengenai Climate Change? Tanya nya pada peserta di Zoom tersebut. "Ya Climate Change perlu kita proyeksikan dalam diri kita maupun komunitas Trashranger." Pungkas Dimas dalam sambutan - nya. Senin (05/02/24).
"Trashranger Indonesia ialah komunitas yang konkret mengkampanyekan isu lingkungan serta sampah berkelanjutan dengan 7 pilar penting seperti Renewable energy, Clean up, Food Waste, Limbah Kosmetik, Penelitian dan Pengembangan, Sustainable Lifestyle dan Pencemaran Polusi. Dalam hal ini Dimas ingin menyampaikan kepada kalian Trashranger ini baru 6 bulan lebih berjalan, yang di mana berawal dari keinginan yang kuat timbul kegiatan kecil hinga semakin membesar sampai sekarang." Ucap Dimas Dwi Pangestu sebagai Founder Trashranger tersebut dalam Zoom Meeting.
"Dari 7 pilar yang Dimas sampaikan akan membuat komunitas Trashranger lebih terarah program nya dengan baik serta prinsip program akan tercipta seperti Edukasi, Partisipasi, keberlanjutan, Kolaborasi dan Pendampingan." Tambahnya dalam Zoom Meeting tersebut.
Setelah sambutan dan pemaparan usai, berlanjut penyampaian para pengurus pusat di Trashranger Indonesia yang di sampaikan oleh Regina sebagai  Leader Trashranger Indonesia. Dalam penjelasan pengurus pusat tersebut para pengurus mengenalkan diri nya ke anggota Trashranger yang begitu antusias dan meriah.
Setelah Penjelasan pengurus pusat Trashranger Indonesia di lanjut dengandengan sesi pertanyaan yang di lontarkan oleh anggota resmi Trashranger Indonesia serta Jawaban yang langsung diberikan dari Founder Trashranger serta para pengurus kepada Anggota yang ingin mengetahui lebih konkret dan mendalam.