Setelah menyatakan pensiun dari dunia bola voli yang telah membesarkan namanya, di akun instagram miliknya pada tanggal 10 September 2020. Aprilia Manganang seakan benar benar menyepi dari hingar bingar pemberitaan seputar olah raga khususnya voli. Nama Aprilia Manganang kembali mencuat setelah adanya perubahan jenis kelamin yang dialaminya, dahulu pernah berseragam Kowad, namun kini penampilan Aprilia Manganang begitu berbeda, laki banget dengan tubuh berotot dan kekar.
Tanggal 19 Maret 2021 adalah hari paling bersejarah dalam kehidupan Manganang, pengadilan Negeri Tondano Minahasa Sulawesi menjadi saksi perubahan status Aprilia Santini Manganang yang mempunyai pangkat Sersan Dua berganti nama menjadi Aprilio Perkasa Manganang. Bahkan Kepala Staf Angkatan Darat(KSAD) Jenderal Andhika Perkasa yang juga didamping isteri tercinta, Hetty Andika Perkasa, dari mabes Angkatan Darat.
Hakim mengabulkan perubahan nama dari Aprilia Manganang menjadi Aprilio Manganang, pin nama tersemat di dada dengan nama baru khas panggilan lelaki, Aprilio Perkasa Manganang. Dalam balutan seragam dinas TNI AD berwarna hijau terlihat Aprilio Manganang terlihat gagah dan maskulin, celana panjang dan juga seragam yang dikenakannya begitu serasi dan tanda pangkat Sersan Dua tersemat di lengannya.
Pernah menjadi atlet voli dengan permainan smashnya yang begitu dahsyat, sempat membela timnas bola voli puteri di ajang Sea Games dan juga Asian Games, masa lalu Aprilia Manganang sebagai atlet puteri adalah goresan kisah masa lalu, boleh dibilang dalam urusan prestasi, sosok Aprilia mempunyai sederet prestasi salah satunya pernah menyabet penghargaan sebagai pemain terbaik Proliga.
Kini sejarah kehidupan baru terukir, Serda Aprilio secara hukum telah sah menjadi sosok laki laki, masa lalunya sebagai perempuan telah usai, semoga saja pilihan yang paling penting dalam kehidupan Manganang akan memberikan hal yang terbaik, dunia lelaki kini telah dalam genggaman Aprilio Manganang. Kasus yang dialami Manganang tentu berbeda dengan transgender. Bersyukur Manganang mempunyai pimpinan yang jernih dalam menyikapi statusnya ketika berkarier sebagai prajurit TNI AD.
Jenderal Andhika Perkasa bersikap humanis, selama ini sosok orang nomor satu di Angkatan Darat memberikan dukungan terhadap Manganang untuk perubahan jenis kelamin anak buahnya. Selamat untuk Mas Aprilio Manganang, selamat datang ke dunia laki laki yang kadang memang penuh misteri tapi tetap seru.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H