Mohon tunggu...
Muhammad Taufan
Muhammad Taufan Mohon Tunggu... Penulis - -

-

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Pilih Sekolah, Tidak Semudah seperti Membalikkan Telapak Tangan

11 Januari 2021   07:00 Diperbarui: 11 Januari 2021   08:09 313
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Anak Membaca (Sumber: pixabay.com)

Setiap orang pastinya memiliki cita-cita akan dapat menempuh pendidikan formal secara tuntas. Tetapi sebelum hal tersebut seseorang pelajar harus pilih sekolah atau pilih kampus terlebih dahulu. Setelah itu barulah seseorang dalam hal ini pelajar memikirkan untuk menyelesaikan pendidikan formalnya. 

Ada beberapa tahapan yang harus dilalui seperti SD, SMP, SMA, sampai kuliah. Mungkin untuk jenjang SD, SMP, dan SMA tidak terlalu banyak akan pilihannya sehingga para pelajar dapat memilih dengan cukup mudah. Namun akan berbeda ketika disuruh pilih kampus pada jenjang perkuliahan.

Jika di SD dan SMP tidak ada banyak pilihan karena mata pelajaraan masih bersifat secara umum. Tetapi ketika berada di jenjang pendidikan SMA pilihan hanya terdapat dua atau tiga. Dimana pilihan pada jenjang SMA yaitu jurusan IPA, jurusan IPS, atau jurusan bahasa. Sedangkan ketika masih dan merasakan dunia perkuliahan pilihan ada banyak sekali. Setiap pilihan benar-benar mempengaruhi akan mata pelajaran yang akan diambil nantinya.

Bahkan saking banyaknya pilihan terkadang beberapa orang merasakan salah pilih jurusan. Tingginya perasaan salah jurusan yang diambil selarah dengan semakin tingginya semeter yang telah ditempuh. Alasan karena dari semester awal ke semester akhir tugas semakin lebih sulit lagi dan diakhiri oleh skripsi. 

Skripsi merupakan gerbang akhir sebelum dinyatakan lulus namun ketika mengerjakan skipsi bisa dikatakan cukup sulit. Buktinya banyak sekali mahasiswa ataupun mahasiswi yang terhambat lulus karena skripsi ini. Maka untuk menghindari hal tersebut para calon mahasiswa ataupun calin mahasiswi harus tepat dalam memilih jurusan yang mau diambil. Ada beberapa tips yang dapat dilakukan untuk tepat dalam memilih jurusan dalam bangku kuliah:

Tanya (Sumber: pixabay.com)
Tanya (Sumber: pixabay.com)

Pertama adalah berbicara dengan mahasiswa dan mahasiswi dari berbagai macam jurusan. Melakukan kegiatan berbicara tersebut para calon mahasiswa ini dapat mengetahui secara garis besar akan jurusan tersebut dari mulai awal sampai akhir. Bukan hanya itu saja ketika sudah berbincang-bincang arah jalan setelah lulus pun dapat mudah digambarkan sehingga arah kehidupan menjadi lebih terarah.

Kedua adalah membaca berbagai macam tulisan mengenai jurusan di dalam dunia perkuliahan. Pastinya ada banyak sekali tulisan-tulisan yang membahas mengenai jurusan yang ada di dunia perkuliahan. Bahkan tulisan-tulisan yang beredar tersebut dikupas secara tuntas menurut pandangan penulis. Dengan hal tersebut para pembaca dalam hal ini calon mahasiswa dan calon mahasiswi dalam lebih mengetahui akan jurusan yang mau dipilih.

Ketiga adalah berkomunikasi dengan orang tua. Sebagai anak pastinya kita harus selalu berkomunikasi akan beberapa hal dalam kehidupan salah satunya ketika mengambil jurusan dalam dunia perkuliahan. Apalagi orang tua telah banyak mengalami hitam putihnya kehidupan sehingga lebih mengetahui akan seluk beluk dunia ke depannya. Maka tidak ada salahnya untuk anak untuk berkonsultasi dengan orang tua dalam memilih jurusan agar keputusan yang dipilih dapat membuat sang anak sukses dimasa depan.

Keempat adalah mengikuti sebuah tes. Di sekolah biasanya mengadakan tes bagi para siswanya ketika memasuki kelas dua belas. Tes yang disedikan ada banyak sekali dari mulai try out sampai tes akan jurusan yang cocok untuk memilih dunia perkuliahan. Ketika hasil tes sudah keluar tidak ada salahnya para calon mahasiswa atau calon mahasiswi tersebut mengambil jurusan yang sudah tertera. Alasannya karena tes tersebut merupakan murni hasil dari pengambaran calon mahasiswa atau calon mahasiswi mengenai jurusan yang cocok.

Ada banyak sekali cara-cara yang dapat dipilih dan dilakukan oleh para calon mahasiswa atau calon mahasiswi ketika sedang mencari pilihan jenjang pendidikan dibangku kuliah namun salah satunya telah disebutkan diatas. Jadi ayo perhatikan dan pilihlah dengan bijak dan benar jurusan yang mau diambil pada bangku perkuliahan. Agar penyesalan tidak terjadi datang pada anda para calon mahasiswa atau calon mahasiswi ketika sudah memutuskan jurusan tersebut.

Semoga tulisan ini dapat bermanfaat bagi anda para pembaca terutama para calon mahasiswa dan calon mahasiswi yang sedang mencari jurusan yang sesuai dalam dunia perkuliahan. Terima kasih sudah membaca.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun