Sebut saja London! Dan dunia pun tahu, inilah ibu kota Inggris yang telah berkembang menjadi salah satu metropolis paling gemerlap di muka bumi. Dari sebuah kota kecil yang berdiri sekitar 2,000 tahun lalu, London terus menggeliat menjadi salah satu kota terkemuka di bidang keuangan, bisnis, pendidikan, hiburan, mode, transportasi dan pariwisata. Dan inilah London yang kini bersiap menggelar babak pamungkas Euro 2020 di stadion Wembley!Â
Ingat saja London! Dan sejarah dunia pun tidak akan melupakan kota yang telah jatuh bangun di berbagai era, tetapi selalu bangkit kembali.Â
Dan di kota inilah bertakhta Ratu Elizabeth II, penguasa dari sebuah Monarki yang tetap eksis lebih dari 1,000 tahun. Dan Sang Ratu sendiri pun kini tercatat sebagai pemegang tampuk kekuasaan Monarki terlama di dunia. Dari tahun 1952 hingga kini!
Bilang saja London! Dan semua maskapai ternama dunia pun tahu alamat kota termasyhur di tepi Sungai Thames ini. Lihat saja bandara utamanya, Heathrow International Airport. Inilah bandara tersibuk di Eropa yang melayani lebih dari 80 maskapai penerbangan dari lima terminal nya. Dan tidak itu saja, London pun masih memiliki 5 bandara internasional lainnya.
Coba saja tengok jumlah stadion yang tersebar di seluruh penjuru kotanya. London sudah seperti ibu kota sepak bola saja.
Selain Wembley Stadium, London juga membanggakan deretan stadion lainnya. Di antaranya, London Stadium, Tottenham Hotspur Stadium, Emirates Stadium, Stamford Bridge, dan lain-lain.Â
Wembley sendiri tidak hanya menjadi ajang pertandingan di babak penyisihan grup. Tetapi, juga semi-final hingga Final Euro 2020.
Baca juga: Final Euro 2020, "Torn Between Two Lovers"